Al Ahly Tidak Full Team, Tahan Nisrina 1-1
SURABAYA, SURYAKABAR.com – Tampil pincang dalam kondisi tidak full team, Al Ahly FC bermain imbang 1-1 melawan Nisrina FC pada lanjutan putaran kedua Liga Futsal Surabaya (LFS) 2022 di Gool Futsal Manggadua Surabaya, Minggu (6/3/2022) petang.
Dua pemain pilar Al Ahly, Yuniar Imanto dan Muhamad Haikal Fikri tidak tampil karena alasan berbeda. Yuniar absen karena cedera, sedang Haikal kondisinya kurang fit.
“Selain Yuniar dan Haikal tidak bisa tampil, Nofal sebetulnya juga cedera engkel. Tetapi Nofal masih bisa main, meskipun juga tidak maksimal,” ujar Salman Basaef, Owner Al Ahly FC kepada suryakabar.com, Minggu (6/3/2022).
BACA JUGA:
Hasil imbang 1-1 ini berbeda jauh dengan yang diraih Al Ahly di putaran pertama. Waktu itu Al Ahly begitu dominan dan berhasil menghajar Nisrina 8-1.
“Kalau ngomong hasil pertandingan kecewa ya kecewa, tetapi tetap kami syukuri, karena dengan kondisi pemain kami yang tidak full team, kami masih bisa mengamankan satu poin,” papar Salman Basaef.
Laga kontra Al Ahly ini kekuatan Nisrina memang berbeda dibanding putaran pertama. Ini seiring bergabungnya dua pemain Meta Futsal Bryan Alessandro Divalda dan Achmad Fidthian Maulana yang mulai diturunkan di laga ini.
Mendapat tambahan dua pemain baru, Nisrina berhasil mencuri gol lebih dulu lewat Rofii menit 5. Mesin gol Al Ahly Ryanata Yoga menyamakan kedudukan 1-1 menit 12. (es)