Lamongan ke Semifinal Kejurprov Futsal Jatim 2021, setelah Bekuk Banyuwangi
MALANG, SURYAKABAR.com – Kabupaten Lamongan lolos ke semifinal Kejurprov Futsal Jatim 2021, setelah di perempat final menang 3-1 atas Banyuwangi di Lapangan SM Futsal Kota Malang, Kamis (9/12/2021).
Termotivasi membalas kekalahan di Kediri pekan lalu, Lamongan langsung menggebrak begitu kick off ditiup wasit. Pertandingan baru berjalan dua menit, Lamongan unggul 1-0 lewat gol Abdillah Alvian Fahmi.
Sukses mencetak gol lebih dulu, Lamongan tidak mengendurkan tekanan. Upaya menambah gol terwujud menit 8 dari M Hisyam Habbany.
Permainan terbuka yang diperagakan kedua tim membuat serangan silih berganti mengancam gawang lawan. Upaya Banyuwangi menipiskan gol membuahkan hasil menit 16 lewat Galang Rossy.
BACA JUGA:
Satu menit menjelang babak pertama berakhir, Lamongan kembali menjauh dalam perolehan gol, setelah Azam Azizi Syarif mencetak gol sekaligus mengubah kedudukan menjadi 3-1 untuk keunggulan Lamongan. Skor 3-1 ini bertahan hingga babak pertama berakhir.
Di babak kedua, kembali kedua tim bermain terbuka. Apalagi, Banyuwangi berusaha mengejar defisit gol. Banyuwangi menemui kebuntuan membongkar pertahanan Lamongan. Sebaliknya, Lamongan juga kesulitan menambah gol.
Keputusan diambil kubu Banyuwangi, lima menit menjelang babak kedua berakhir mereka memainkan power play.
Strategi ini membuat Banyuwangi mengurung pertahanan Lamongan. Namun, hingga pertandingan usai tidak ada tambahan gol tercipta.
“Anak-anak termotivasi membalas kekalahan kami dari Banyuwangi di final di Kediri beberapa waktu lalu. Memang waktu di Kediri recovery kami buruk, sekarang di sini kami memiliki recovery yang panjang,” ujar Muhammad Farid, Pelatih Lamongan menjawab suryakabar.com usai pertandingan.
Di laga semifinal Lamongan akan menghadapi pemenangan laga perempat final lainnya antara Kota Malang melawan Lumajang. (es)