All England 2018
Kevin Sanjaya/Marcus Gideon Juara All England 2018, Samai Rekor Ricky Subagja/Rexy Mainaky

BIRMINGHAM, SURYAKABAR.com – Ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berhasil mempertahankan gelar juara All England, setelah di final menang dua gim langsung, 21-18, 21-17 atas ganda Denmark, Mathias Boe/Carsten Mogensen di Arena Birmingham, Inggris, Senin (19/3/2018) dinihari WIB.

Bentrok final ganda putra ini merupakan laga ideal. Ini karena, Kevin/Marcus merupakan unggulan pertama, sementara Mathias Boe/Carsten Mogensen unggulan kedua.

Ini merupakan gelar kedua berturut-turut Kevin/Marcus di All England sekaligus menyamai rekor milik seniornya, Ricky Subagja/Rexy Mainaky yang berhasil mempertahankan juara All England pada 1996. Ricky/Rexy berturut-turut sukses merebut juara pada 1995 dan 1996.

Seiring keberhasilan Kevin/Marcus, rekor Ricky/Rexy yang sudah bertahan selama 22 tahun itu akhirnya tersamai.

Gelar juara Kevin/Marcus ini merupakan satu-satunya yang diraih pebulu tangkis Indonesia di All England 2018. Tahun ini Indonesia mengirim 14 wakil yang terpencar di lima nomor berbeda. (es)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *