Piala AFF U-19 2018
Indra Sjafri: Melawan Vietnam Kayak Final di Penyisihan Grup

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Timnas Indonesia U-19 sukses menyapu tiga pertandingan awal di babak penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2018 dengan kemenangan. Sukses itu menempatkan tim asuhan Indra Sjafri di puncak klasemen sementara dengan mengoleksi sembilan poin.

Kendati kokoh di puncak klasemen sementara dan unggul dua poin dari dua pesaingnya Thailand dan Vietnam, posisi Garuda Nusantara, julukan Timnas Indonesia U-19 belum sepenuhnya aman untuk lolos ke semifinal.

Vietnam dan Thailand dua lawan tangguh Timnas Indonesia U-19 di Grup A. Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Vietnam di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Sabtu (7/7/2018) malam dan melawan Thailand di tempat yang sama, Senin (9/7/2018) malam.

“Melawan Vietnam kayak final di penyisihan grup. Ini pasti seru. Kalau besok kita menang (lawan Vietnam), sudah selesai, kita lolos ke semifinal. Apapun hasilnya melawan Thailand kita tetap lolos ke semifinal,” kata Indra Sjafri, Pelatih Timnas Indonesia U-19 dalam konferensi pers usai pertandingan, Timnas Indonesia U-19 melawan Filipina, Kamis (5/7/2018) malam.

Melihat pentingnya laga kontra Vietnam, Indra Sjafri berharap beberapa pemainnya yang mengalami cedera ringan bisa pulih.

Disinggung target di penyisihan grup, apakah memburu juara grup atau runner up grup, mantan pelatih Bali United ini akan melihat dulu hasil pertandingan di Grup B yang dihuni Malaysia, Myanmar, Timor Leste, Kamboja dan Brunei Darussalam. (es)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *