Pilkada Sidoarjo
Usai Kantongi Rekom dari Gerindra, BHS-Taufiqulbar Gelar Rapat Konsolidasi Bersama Partai Pengusung

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Usai mengantongi rekom dari Partai Gerinda, Kamis (3/9/2020), pasangan bakal calon bupati (bacabup) Bambang Haryo Soekartono (BHS) dan bakal calon wakil bupati (bacawabup) M Taufiqulbar langsung menggelar rapat konsolidasi bersama lima partai pengusung, di Hotel Luminor Sidoarjo, Kamis (3/9/2020) sore.

Masing-masing ketua partai pengusung hadir dalam acara tersebut. Lima partai yang mengusung pasangan BHS-Taufiqulbar dalam Pilkada Sidoarjo 2020 yakni Partai Gerindra, Golkar, PKS, Demokrat dan PPP.

Pada kesempatan itu Bambang Haryo Soekartono mengatakan, konsolidasi akan dilakukan secara maraton. Ada beberapa pembahasan serius dalam internal koalisi partai pengusung.

“Persyaratan sudah selesai, termasuk test swab untuk syarat kesehatan hingga pembahasan strategi untuk pemenangannya nanti. Lalu, langsung melakukan pendaftaran ke KPU, Jumat (4/9/2020),” katanya.

BACA JUGA:

Sementara itu, Bacawabup, M Taufiqulbar selaku pendamping BHS mengatakan, sosok BHS adalah pemimpin yang ideal. Selain orangnya disiplin dan visi-misinya jelas, kecerdasan BHS tidak bisa dibandingkan dengan calon lain.

Terkait program-program dalam massa kepemimpinannya jika setelah nanti berhasil terpilih, kata M Taufiqulbar, secara ideal memang dilakukan bersama. Tapi, yang paling dominan adalah program bupati.

“Selain dari bupati, peran dari partai pengusung yang berada di dewan juga penting. Semua harus sinkron. Terlebih pembahasannya mengenai program roda ke pemerintahan,” pungkasnya. (sty)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *