Ini Distribusi Juara Liga Futsal Kota Pasuruan 2019

PASURUAN, SURYAKABAR.com – Liga Futsal Kota Pasuruan 2019 telah berakhir, Minggu (29/12/2019) malam. Tidak ada juara baru. Juara musim ini kembali direbut Kirana FC, setelah di final menang 7-6 atas SAS FC di GOR Untung Suropati Kota Pasuruan, Minggu (29/12/2019) malam.

Buntut kekalahan itu menempatkan SAS FC di posisi runner up. Peringkat ketiga direbut Alda Jaya FC, setelah mengalahkan Darul Ulum 9, 4-2 di perebutan peringkat ketiga.

Kirana FC melaju ke final, menyusul kemenangan 5-1 atas Alda Jaya FC di final four, sementara SAS FC meraih tiket final dengan menyingkirkan Darul Ulum 9, 3-2.

BACA JUGA :

Meski gagal merebut juara, SAS FC terhibur seiring keberhasilan pemainnya, M Nuchaqiqi menyabet gelar individu sebagai top skor dengan 19 gol.

“Musim ini dua tim yang terdegradasi yakni FCB tim terbawah Grup A dan AK 43 tim terbawah dari Grup B. Dua tim yang lolos playoff Bamara FC dan Gempur FC. Dua tim ini akan tampil di Liga Futsal Kota Pasuruan 2020,” kata Okta Brian, Wakil Ketua Asosiasi Futsal Kota Pasuruan menjawab suryakabar.com, Senin (30/12/2019).

Liga Futsal Kota Pasuruan 2019 diikuti 12 tim. Di babak penyisihan dibagi dua grup, masing-masing grup dihuni enam tim menggunakan sistem setengah kompetisi. Juara dan runner up grup lolos ke final four untuk memperebutkan tiket final sekaligus juara. (es)

DISTRIBUSI JUARA LIGA FUTSAL KOTA PASURUAN 2019
JUARA : Kirana FC
RUNNER UP : SAS FC
PERINGKAT KETIGA : Alda Jaya FC
PERINGKAT KEEMPAT : Darul Ulum 9
TOP SKOR: M Nurchaqiqi (SAS FC, 19 Gol)
LOLOS PLAYOFF : Bamara FC dan Gempur FC

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *