Kirana FC Pertahankan Juara, Banjir Gol di Final Liga Futsal Kota Pasuruan 2019
PASURUAN, SURYAKABAR.com – Banjir gol terjadi di laga final Liga Futsal Kota Pasuruan 2019. Ya, pada laga final ini tercipta 13 gol, saat Kirana FC sukses mempertahankan juara dengan mengalahkan SAS FC, 7-6 (3-2) di GOR Untung Suropati Kota Pasuruan, Minggu (29/12/2019) malam.
Laga final 15 menit x 2 bersih, berlangsung menarik. Pertandingan baru berjalan satu menit M Zanuar Ardani membawa Kirana FC unggul lebih dulu. Berselang tiga menit, Wahyu Abdillah menyamakan kedudukan 1-1.
Kirana FC kembali unggul lewat gol yang dicetak M Rifqi Zukarnaen Akbar menit 5. Lagi-lagi keunggulan Kirana FC ini tidak berlangsung lama. Muhammad Rosidi membawa SAS FC menyamakan kedudukan 2-2.
Satu menit menjelang babak pertama berakhir, M Zanuar Ardani mencetak gol kedua di laga ini sekaligus mengantar Kirana FC menutup babak pertama dengan keunggulan 3-2.
BACA JUGA:
Di babak kedua, Kirana FC mengendalikan permainan. SAS FC tetap memilih menunggu dan mengandalkan counter attack.
Lagi-lagi M Zanuar Ardani mencetak gol cepat, saat babak kedua baru bergulir satu menit dan mengubah kedudukan menjadi 4-2. Ini merupakan hat-trick Zanuar Ardani di laga ini.
Unggul 4-2, Kirana FC menurunkan tempo. Mereka lebih banyak memainkan bola di daerah sendiri memancing pemain SAS FC keluar dari daerahnya.
Pemain SAS FC tidak serta merta terpancing. Mereka perlahan menekan. Setelah dekat dengan pemain Kirana FC yang menguasai bola, pemain SAS FC serentak langsung menekan. Skema ini menghasilkan gol melalui pemain lincah M Nurchaqiqi menit 20.
Berselang satu menit serangan cepat Kirana FC lewat Lukman Hakim mengubah skor menjadi 5-3. Kirana FC tidak mengubah strategi pertandingan, mereka tetap memilih memainkan tempo lamban memainkan bola di daerahnya.
M Nurchaqiqi berhasil menipiskan ketinggalan SAS FC menjadi 4-5 menit 23. Upaya SAS FC untuk menyamakan kedudukan menemui kebuntuan. Mereka malah kembali kebobolan menit 26 lewat gol yang dicetak Thalib dan skor berubah 6-4.
BACA JUGA:
Ratusan penonton yang berada di tribun GOR Untung Suropati kembali dihibur dengan terciptanya gol menit 27 dari tendangan pemain SAS FC Moch Nur Hadi. Skor menjadi 6-5.
Lukman Hakim mencetak gol keduanya di laga ini untuk Kirana FC menit 28 dan mengubah kedudukan menjadi 7-5. Beberapa detik menjelang pertandingan berakhir, pemain Persipro Probolinggo U-17 M Nurchaqiqi menipiskan kekalahan SAS FC menjadi 6-7. Ini merupakan hat-trick Nurchaqiqi di pertandingan final ini.
“Kami menurunkan tempo saat unggul 4-2 untuk memancing lawan keluar dari daerahnya. Mereka lebih banyak menunggu,” kata Wira Adi Nugroho, Head Coach Kirana FC menjawab suryakabar.com usai pertandingan.
Dikatakan Wira Adi Nugroho, timnya yang turun di Liga Futsal Kota Pasuruan 2019 banyak dihuni pemain baru. “Hanya empat pemain dari tim musim lalu yang masih bertahan di skuad ini. Itu sebabnya, kami senang melihat mental bertanding pemain yang mampu konsisten hingga final,” tandas pelatih yang mengarsiteki futsal Kota Pasuruan di kualifikasi Porprov Jatim 2019.
Kekalahan ini menempatkan SAS FC di posisi runner up Liga Futsal Kota Pasuruan 2019. (es)