4.951 Penumpang Berangkat dari Stasiun Malang pada H-5 Lebaran 2024

MALANG, SURYAKABAR.com – H-5 menjelang Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriyah, Stasiun Malang mencatat volume penumpang yang berangkat, Jumat (5/4/2024) sebanyak 4.951 penumpang. Sedangkan, jumlah penumpang yang turun di Stasiun Malang sebanyak 2.370 penumpang.

“Data ini masih akan terus bertambah, karena penjualan tiket masih terus berlangsung,” kata Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif.

Lebih lanjut, mayoritas para penumpang di Stasiun Malang didominasi tujuan Yogyakarta, Bandung, Jakarta, serta Jember dan Banyuwangi.

Baca Juga:  Pelanggan Kereta Api yang Melebihi Relasi akan Didenda, Segini Dendanya

KA jarak jauh paling favorit keberangkatan dari Stasiun Malang yakni :
– KA Tawangalun relasi Malang Kotalama – Ketapang
– KA Jayabaya relasi Malang – Surabaya – Pasarsenen
– KA Malabar relasi Malang – Bandung

KAI Daop 8 Surabaya menetapkan masa angkutan lebaran mulai 31 Maret hingga 21 April 2024. Sebanyak 52.318 tiket telah terjual untuk keberangkatan dari Stasiun Malang pada masa angkutan Lebaran 2024.

Baca Juga:  Bantuan Kemanusiaan Rp15 M dari Indonesia untuk Palestina Tiba di Mesir
Baca Juga:  Kapolri, Menhub dan Panglima TNI Cek Kesiapan Jalur Mudik Lebaran 2024

Mulai 31 Maret hingga 5 April, total sebanyak 18.142 penumpang telah berangkat dari Stasiun Malang. Sementara itu, sebanyak 15.494 penumpang turun di Stasiun Malang.

“Diimbau kepada calon pelanggan KA untuk menyediakan waktu lebih saat menuju stasiun, agar tidak tertinggal jadwal keberangkatan KA,” pungkas Luqman Arif. (abs)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *