Ini 28 Pemain Timnas Indonesia untuk Menghadapi Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026

JAKARTA, SURYAKABAR.com – Timnas Indonesia memulai persiapan melakoni matchday ketiga dan keempat di Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 babak kedua menghadapi Vietnam.

Matchday ketiga, Indonesia bertindak sebagai tuan rumah di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada 21 Maret 2024. Setelah itu away ke Vietnam untuk melakoni matchday keempat di Stadion My Dinh, Hanoi, 26 Maret 2024.

Untuk persiapan melakoni dua matchday tersebut, Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong memanggil 28 pemain. Mereka rencananya berkumpul di Jakarta pada 17 Maret 2024 mendatang.

Baca Juga:  Manchester City Lolos ke Perempat Final Liga Champions, Jumlah Gol Erling Haaland Samai Sergio Aguero

Dari nama-nama pemain yang dipanggil tidak ada penjaga gawang Persebaya Ernando Ari. Ini karena, pemain berusia 22 tahun itu tengah dibekap cedera bahu saat Persebaya melawan Bhayangkara FC di pekan 24 BRI Liga 1 2023/2024 pada 4 Februari 2024 lalu.

Karena cedera itu, Ernando sudah absen tiga laga di BRI Liga 1. Sebelum mengalami cedera, Ernando selalu menjadi pilihan Shin Tae-yong saat Indonesia tampil di Piala Asia 2023 lalu.

Pada persiapan melawan Vietnam, Shin Tae-yong memanggil tiga kiper, Nadeo Argawinata (Borneo FC), Muhamad Riyandi (Persis Solo) dan Adi Satryo (PSIS Semarang).

Tidak ikut dipanggil pada persiapan ini, Saddil Ramdani dan pemain Borneo FC Adam Alis. Pada Piala Asia 2023 lalu, Adam Alis masuk skuad.

Baca Juga:  Bayern Muenchen Lolos ke Perempat Final Liga Champions, setelah Kalahkan Lazio, Harry Kane Cetak Dua gol
Baca Juga:  Borneo FC Kalahkan Tuan Rumah Persita, Bikin Persita Gagal Keluar dari Zona Degradasi

Sementara itu ada empat pemain yang untuk pertama kalinya dipanggil memperkuat Timnas Indonesia yakni Jay Idzes (Venezia), Thom Haye (Heerenveen), Ragnar Oratmangoen (Fortuna Sittard), dan Nathan Tjoe Aon (Swansea City).

Selain Indonesia dan Vietnam Grup F juga dihuni Irak dan Filipina. Saat ini Irak memimpin klasemen sementara mengumpulkan enam poin hasil sapu bersih kemenangan di dua laga.

Vietnam berada di posisi kedua mengantongi tiga poin, hasil satu kali menang dan satu kali kalah. Filipina berada di peringkat ketiga mengoleksi satu poin dan Indonesia juga dengan satu poin berada di dasar klasemen sementara. (*)

28 PEMAIN TIMNAS INDONESIA KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2026

KIPER
1. Nadeo Argawinata – Borneo FC
2. Muhamad Riyandi – Persis Solo
3. Adi Satryo – PSIS Semarang

BELAKANG
4. Nathan Tjoe-A-On – SC Heerenveen
5. Elkan Baggott – Bristol Rovers
6. Jordi Amat – Johor Darul Ta’zim
7. Sandy Walsh – K.V. Mechelen
8. Rizky Ridho – Persija Jakarta
9. Edo Febriansah – Persib Bandung
10. Asnawi Mangkualam – Port FC
11. Wahyu Prasetyo – PSIS Semarang
12. Yakob Sayuri – PSM Makassar
13. Yance Sayuri – PSM Makassar
14. Justin Hubner – Wolverhampton Wanderers
15. Pratama Arhan – Suwon FC

TENGAH
16. Thom Haye – SC Heerenveen
17. Jay Idzes – Venezia FC
18. Marselino Ferdinan – KMSK Deinze
19. Ricky Kambuaya – Dewa United
20. Marc Klok – Persib Bandung
21. Ivar Jenner – Jong Utrecht

DEPAN
22. Ragnar Oratmangoen – Fortuna Sittard
23. Rafael Struick – ADO Den Haag
24. Witan Sulaeman – Bhayangkara Presisi FC
25. Egy Maulana – Dewa United
26. Dimas Drajad – Persikabo
27. Ramadhan Sananta – Persis Solo
28. Hokky Caraka – PSS Sleman

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *