Kualifikasi Piala Dunia 2026
Timnas Indonesia Telan Kekalahan Lawan Tuan Rumah Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026
SURYAKABAR.com – Timnas Indonesia mengawali laga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dengan menelan kekalahan 1-5 dari tuan rumah Irak di Basra Sport City Stadium, Kamis (16/11/2023) malam.
Tampil di kandang sendiri, Irak membuka keunggulan menit 20 melalui Bashar Resan. Irak menggandakan keunggulan, menyusul lahirnya gol bunuh diri Jordi Amat menit 35.
Menjelang babak pertama berakhir, Timnas Indonesia menipiskan ketinggalan, setelah lahirnya gol yang dicetak Shayne Pattynama menit 45+3. Keunggulan Irak 2-1 bertahan hingga berakhirnya babak pertama.
Mengawali babak kedua, Timnas Indonesia berusaha menyamakan kedudukan. Upaya itu menemui kebuntuan. Justru gawang Indonesia kembali kebobolan dari gol Osama Rashid menit 61 untuk mengubah kedudukan menjadi 3-1.
Upaya mengejar ketertinggalan gol terus dilakukan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Pelatih asal Korea Selatan itu mencoba mengubah strategi.
Dua pemain sekaligus dimasukkan menit 76, yakni Pratama Arhan dan Witan Sulaeman untuk menggantikan Dendi Sulistyawan dan Marc Klok.
Namun, timnas Indonesia justru kebobolan dua gol lagi yang dicetak Youssef Amyn menit 81 dan Aldin El-Zubaidi menit 89.
Seiring hasil pertandingan ini membuat posisi Indonesia berada di dasar klasemen sementara Grup F. Ini karena pada pertandingan lain Grup F, Vietnam menang 2-0 atas Filipina. Dua gol kemenangan Vietnam dicetak Nguyen Van Toan menit 16 dan Nguyen Bac Dinh menit 90+4.
Irak menguasai puncak klasemen sementara mengumpulkan tiga poin disusul Vietnam juga dengan tiga poin dan Filipina di peringkat ketiga belum memiliki poin, namun selisih golnya (0-2) dan Indonesia di peringkat keempat juga belum mengantongi poin dengan selisih gol (1-5).
Laga terdekat Indonesia akan menghadapi tuan rumah Filipina, sementara Irak melawan Vietnam. Dua laga tersebut digelar, Selasa (21/11/2023). (es)