Piala Surya Kabar
Kabupaten Mojokerto jadikan Piala Surya Kabar Ajang Seleksi Pemain Proyeksi Porprov Jatim 2023
MOJOKERTO, SURYAKABAR.com – Futsal putra Kabupaten Mojokerto membawa 20 pemain saat tampil di Piala Surya Kabar di Fatkhi Futsal Center Sidoarjo, 15-17 Maret 2023.
“Kami akan membawa sekitar 20 pemain di Piala Surya Kabar besok. Mereka statusnya masih pemain seleksi. Itu sebabnya, Piala Surya Kabar ini kami jadikan juga sebagai bagian dari seleksi pemain sekaligus uji level kemampuan sampai sejauh mana mereka tampil di level Jatim,” ujar Ikhsan, Asisten Pelatih Kabupaten Mojokerto, Selasa (14/3/2023).
Kabupaten Mojokerto langsung lolos ke Porprov Jatim 2023 tanpa melalui Pra Porprov. Ini karena Kabupaten Mojokerto bertindak sebagai tuan rumah bersama Kabupaten Sidoarjo, Kota Mojokerto dan Kabupaten Jombang.
BACA JUGA:
“Harapan kami tampil di Piala Surya Kabar ini, anak-anak bisa ambil pengalaman seperti apa intensitas ritme pertandingan di Jatim ini,” urainya.
Piala Surya Kabar menjadi event pertama level Jatim yang diikuti futsal Kabupaten Mojokerto proyeksi Porprov Jatim 2023. Itu sebabnya, jajaran pelatih tidak membebani target muluk-muluk.
“Target tidak ada. Menang atau kalah menjadi bagian dari pengalaman bertanding. Yang utama, bisa tampilkan taktik dan strategi yang diinstruksikan pelatih,” tandasnya.
Pada laga hari pertama, Kabupaten Mojokerto menghadapi tuan rumah Sidoarjo. Di hari kedua melawan Kabupaten Blitar dan di hari terakhir menghadapi Kabupate Magetan. (es)