Insan Karang Taruna Kota Malang Dicetak Berwatak Sosial dan Peduli Lingkungan
MALANG, SURYAKABAR.com – Pengurus dan kader Karang Taruna Kota Malang disiapkan untuk dicetak berwatak sosial dan memiliki jiwa kepedulian terhadap lingkungan. Insan Karang Taruna merupakan lapisan pemuda-pemudi di masyarakat yang aktif bergerak dalam berbagai kegiatan terutama kegiatan sosial dan lingkungan, serta menciptakan keamanan di masyarakat.
Hal tersebut dibahas dalam acara tasyakuran dan doa bersama dalam rangka Bulan Bhakti ke-62 Karang Taruna Kota Malang, Senin (26/9/2022). Hadir dalam kegiatan tersebut Wali Kota Malang Sutiaji.
Ia menjelaskan, sesuai asal muasal didirikannya Karang Taruna yaitu menjadi jembatan dan pengawal program-program pemerintah. “Saya mohon eksistensinya semakin dikuatkan. Dan saya lihat sudah mulai ada pergerakan, tidak stagnan,” ucapnya.
Untuk menjawab itu semua, lanjut Sutiaji, memang dibutuhkan sebuah proses. Sutiaji meminta Kepala Dinas Sosial Pemkot Malang agar meningkatkan intensitas komunikasi yang kuat dengan Karang Taruna hingga turun ke bawah.
BACA JUGA:
Ketua Karang Taruna, Suryadi menjelaskan, pihaknya telah melakukan road show gerakan menyapa dalam rangka mengimplementasikan paradigma baru yang harus dibangun dan dikuatkan Karang Taruna di seluruh tingkatan.
“Alhamdulillah saya lihat tren positif rupanya luar biasa ditangkap pemuda pemudi teman-teman Karang Taruna di tingkat Kecamatan dan Kelurahan dan kami harapkan Karang Taruna ini ke depan mampu melahirkan atau menciptakan jiwa-jiwa yang berwatak sosial. Di dalam rangka juga peka terhadap sosial, peduli terhadap lingkungan sosial,” bebernya.
Jiwa sosial dan peduli terhadap lingkungan ini kata Suryadi sesungguhnya merupakan nilai-nilai yang harus didharmabaktikan untuk bangsa dan negara.
Sesuai tagline Karang Taruna pusat yakni Konsisten Berkarya untuk Negeri, maka Karang Taruna Kota Malang coba implementasikan di daerah itu yaitu yang muda yang berkarya.
“Karena itu sudah saatnya Karang Taruna ini adalah mampu melakukan karya-karya nyatanya di tengah-tengah masyarakat,” tegasnya.
Ada beberapa program-program terdekat yang bakal dilakoni Karang Taruna Kota Malang. Di antaranya Sinau Bareng ke Bali beserta kawan-kawan Karang Taruna.
Ada pula kegiatan public speaking, santunan anak yatim, pelayanan kesehatan termasuk juga akan ada acara puncak di Oktober akan digelar kegiatan yang menghadirkan Ketua Umum Karang Taruna Nasional. Termasuk juga Karang Taruna Provinsi yang nanti juga akan memberikan inspirasi.
“Di situ nanti ada momen penting yakni Award Karang Taruna. Award ini tentu akan banyak kategori. Yang pasti nanti akan kita berikan apresiasi dan penghargaan kepada teman-teman Karang Taruna di kecamatan dan di kelurahan yang sudah melakukan karyanya. Itu sebagai bentuk apresiasi kami,” pungkasnya. (abs)