Voli Putra Porvos Kontra Indomaret di Semifinal Kejurkab Sidoarjo 2021, Ini Hasil Perempat Final dan Jadwal Semifinal
SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Tim bola voli putra Porvos Candi mendapat lawan tangguh Indomaret di babak semifinal Kejurkab Bola Voli Sidoarjo 2021 di Gedung Serba Guna GOR Sidoarjo, Rabu (13/10/2021).
Porvos memastikan merebut tiket semifinal, setelah di perempat final menang 3-1 (25-20, 21-25, 25-22, 25-17) atas Jenggolo, Selasa (12/10/2021). Pada laga perempat final lainnya, Indomaret menundukkan Jaya Raya 3-0 (25-19, 25-22, 25-12).
“Melawan Indomaret memang berat, tetapi Insya Allah anak-anak bisa mengimbangi permainan Indomaret,” ujar Putra Permadi, Asisten Pelatih Porvos menjawab suryakabar.com, Selasa (12/10/2021).
Pada laga melawan Jenggolo, Porvos kehilangan set kedua, setelah Jenggolo memetik keunggulan set kedua, 25-21. “Set kedua anak-anak agak tegang, akhirnya kami kalah di set kedua. Setelah kami beri semangat lagi, anak-anak bisa kembali tampil tenang dan berhasil mengambil set ketiga dan keempat,” paparnya.
Pada set ketiga permainan Porvos belum kembali sepenuhnya. Jenggolo terus memimpin perolehan poin, 2-0, 6-2, 9-4, 13-7. Tertinggal enam poin, tidak membuat Porvos patah semangat. Mereka berupaya mengejar ketinggalan dan berhasil meraih lima poin beruntun untuk menipiskan ketinggalan menjadi 13-12.
BACA JUGA:
Sukses meraih lima poin beruntun, permainan Porvos kembali menurun. Kesempatan ini dimaksimalkan pemain Jenggolo dengan meraih tiga poin untuk mengubah skor 16-12.
Saat terpaut lima poin pada kedudukan 18-13 untuk keunggulan Jenggolo, Porvos kembali bangkit dengan meraih lima poin beruntun sekaligus membuat skor imbang 18-18.
Keberhasilan ini menjadi titik balik keunggulan Porvos. Kendali permainan kini ada pada Porvos. Porvos berbalik unggul 23-19, 24-21 dan menutup set ketiga dengan kemenangan 25-22.
Pada set keempat Porvos tidak mau membuang waktu. Porvos hanya butuh waktu 17 menit di set keempat untuk meraih kemenangan 25-17.
Di awal set keempat, Jenggolo sempat memberi perlawanan. Beberapa kali terjadi skor imbang, 1-1, 2-2, 3-3, 5-5, 6-6, 9-9. Setelah itu Porvos mulai menjauh dalam raihan poin 12-9, 17-12, 23-14 dan mengakhiri set keempat dengan kemenangan 25-17.
Pada event yang digelar Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Sidoarjo bekerjasama dengan Pengkab PBVSI Sidoarjo ini, Porvos mendapat bye di babak awal. Porvos langsung masuk perempat final, sementara Jenggolo di babak awal mengalahkan Sahabat, 3-0 (25-4, 25-13, 25-7).
Sementara itu pada semifinal lainnya, Sparta ketemu SBC. Sparta memastikan lolos ke semifinal, setelah mengalahkan Sena 3-0 (25-14, 25-15, 25-13) sedang SBC merebut tiket semifinal menundukkan Ivosca 3-0 (25-14, 25-18, 25-11). (es)
HASIL PERTANDINGAN, SELASA (12/10/2021)
PEREMPAT FINAL PUTRA
SBC 3-0 (25-14, 25-18, 25-11) Ivosca
Sparta 3-0 (25-14, 25-15, 25-13) Sena
Indomaret 3-0 (25-19, 25-22, 25-12) Jaya Raya
Porvos 3-1 (25-20, 21-25, 25-22, 25-17) Jenggolo
PEREMPAT FINAL PUTRI
Indomaret 3-0 (25-8, 25-12, 25-17) GDS
SBC 3-0 Ivosca
Sparta 3-0 (25-15, 25-16, 26-24) Puma
Jenggolo 3-0 (25-17, 25-21, 25-22) Porvos
JADWAL SEMIFINAL, RABU (13/10/2021)
PUTRA
Sparta Vs SBC
Indomaret Vs Porvos
PUTRI
Sparta Vs SBC
Indomaret Vs Jenggolo