New Star Salam Buta Kekuatan Perseka, Kedua Tim Tarung di Kelas Utama Askab PSSI Sidoarjo

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Runner up Kelas Utama Kompetisi Internal Askab PSSI Sidoarjo 2020, New Star Salam (NSS) akan memulai pertandingan di Grup B musim ini menghadapi Perseka Taman di Lapangan Sepande, Minggu (3/10/2021).

“Menghadapi laga perdana nanti, kami tidak ada persiapan khusus. Persiapan biasa-biasa saja,” ujar Hariadi, Head Coach NSS menjawab suryakabar.com, Kamis (30/9/2021).

Menurut Hariadi, kekuatan tim-tim yang tampil di Kelas Utama Kompetisi Internal Askab PSSI Sidoarjo musim ini merata. “Kekuatan Perseka sendiri musim ini saya belum tahu, masih buta. Kemungkinan besar mereka juga bakal membawa banyak pemain muda, tetapi kami tetap waspada,” paparnya.

NSS musim ini banyak diperkuat pemain-pemain muda kelahiran 2004 dan 2005. “Bagi kami kompetisi ini untuk pematangan pemain muda, sekaligus sebagai wadah pembinaan pemain muda yang berkelanjutan,” urainya.

BACA JUGA:

Disinggung target di laga perdana, Hariadi menyebut tim asuhannya tampil bagus dan meraih kemenangan. “Main bagus dan menang, jangan main bagus tapi kalah,” imbuhnya.

Secara keseluruhan target NSS musim ini bercokol di tiga besar. Ini agar prestasi yang sudah diraih selama ini bisa dipertahankan.

“Tidak ada target juara. Kalau juara ya bonus itu. Alhamdullilah. Target kami kalau bisa tiga besar. Sebab, sejak 2017 kami selalu di tiga besar. Tahun 2017 juara, 2018 runner up, 2019 peringkat tiga dan 2020 runner up,” tandasnya.

Kompetisi Internal Askab PSSI Sidoaarjo 2021 dibuka di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Minggu (26/9/2021). Pada laga pembuka juara bertahan Kelas Utama PS Sinar Harapan Tulangan menelan kekalahan 1-2 dari Pesawad di Grup B. (es)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *