Hasil Olimpiade Tokyo 2020, Perenang Australia Pecahkan Rekor Olimpiade Nomor Gaya Punggung 100 Meter Putri

SURYAKABAR.com – Australia kembali menambah medali emas dari kolam renang Olimpiade Tokyo 2020. Ini menyusul keberhasilan Kaylee McKeown merebut medali emas di nomor gaya punggung 100 meter putri, Selasa (27/7/2021).

Perenang berusia 20 tahun itu di laga final mencatat waktu tercepat 57,47 detik. Catatan waktu ini memecahkan rekor Olimpiade milik Emily Seebohm juga dari Australia 58,23 detik yang diukir di Olimpiade London 2012.

Seiring keberhasilan itu, kini selain memegang rekor Olimpiade, Kaylee McKeown juga memegang rekor dunia di nomor ini yakni 57,45 detik yang ditorehkan di Adelaide, Australia, 13 Juni 2021.

Sementara medali perak di nomor ini direbut perenang Kanada Kylie Masse yang membukukan waktu 57,72 detik dan perenang Regan Smith dari Amerika Serikat meraih medali perunggu dengan catatan waktu 58,05 detik.

BACA JUGA:

Persaingan ketiga perenang itu sudah dimulai sejak babak penyisihan, Minggu (25/7/2021). Mulai babak penyisihan, semifinal hingga final posisi tiga besar terus dikuasai tiga perenang tersebut.

Ya, pada babak penyisihan posisi teratas ditempati Kaylee McKeown dengan waktu 57,88 detik disusul Regan Smith di peringkat kedua yang mencatat waktu 57,96 detik dan Kylie Masse di posisi ketiga, setelah membukukan waktu 58,17 detik.

Pada laga semifinal, Senin (26/7/2021) giliran Regan Smith tampil tercepat dengan waktu 57,86 detik disusul Kylie Masse yang mencatat waktu 58,09 detik. Kaylee McKeown harus puas menempati posisi ketiga setelah menorehkan waktu 58,11 detik.

Bagi Australia ini merupakan emas ketiga di Olimpiade Tokyo 2020, hingga Selasa (27/7/2021) pukul 17.00 WIB. Tiga medali emas itu seluruhnya diraih di kolam renang.

Dua keping emas sebelumnya disumbangkan dari nomor gaya bebas estafet putri 4 x 100 meter yang dihuni Bronte Campbell, Cate Campbell, Meg Harris dan Emma McKeon serta dari nomor gaya bebas putri 400 meter yang disabet Ariarne Titmus. (es)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *