Turnamen Hero Cup Kota Surabaya 2019
Lolos ke Final Four, Juara Bertahan Kalimas Paruga FC Torehkan Rekor Jumlah Gol Kemenangan
SURABAYA, SURYAKABAR.com – Juara bertahan Kalimas Paruga FC menorehkan rekor jumlah gol kemenangan saat melakoni laga kedua di turnamen pra-musim Hero Cup Kota Surabaya 2019. Tim asuhan Utomo Suryodiputro ini menang 10-0 (4-0) atas tim pendatang baru Great Grace FC di Ubaya Sports Center, Minggu (8/12/2019).
Rekor jumlah gol kemenangan sebelumnya dipegang Garuda Emas FC saat membekuk Bulor Swadz, 10-1 di matchday pertama, Sabtu (7/12/2019).
Tampil menurunkan pemain baru, mantan pemain Persebaya U-20 Mei Handoko Prast, Kalimas Paruga FC lebih banyak menekan dan tidak memberi kesempatan Great Grace FC mengembangkan permainan.
“Kehadiran Prast mampu membimbing pemain-pemain muda. Itu salah satu alasan kami merekrut dia,” ujar Utomo Suryodiputro, Head Coach Kalimas Paruga FC menjawab suryakabar.com usai pertandingan.
Seiring kemenangan ini, Kalimas Paruga FC menjadi tim kedua yang lolos ke final four menyusul Nisrina FC. Kalimas Paruga FC untuk sementara memimpim klasemen mengumpulkan enam poin dengan produktivitas gol 14-3 sementara Nisrina FC di posisi kedua juga mengantongi enam poin dan produktivitas golnya 7-3.
Gol-gol Kalimas Paruga FC dicetak Muzaky menit 8, dua gol Gilang Ramadhan menit 16 dan 16, Mei Handoko Prast menit 19, Zulthon Alifin menit 24 dan 38, Alif Rachmanda menit 26, Rona menit 31 dan Marcel Ayala menit 37 serta gol bunuh diri Jourdy Resalno. (es)