Porprov Jatim 2019
Hasil Drawing Futsal Putra Porprov Jatim 2019, Ada Derby Madura

SURABAYA, SURYAKABAR.com – Derby Madura bakal tersaji di babak penyisihan cabang olahraga futsal Porprov Jatim VI/2019, setelah drawing yang digelar di Kantor KONI Jatim, Rabu (22/5/2019) menempatkan Kabupaten Bangkalan dan Kabupaten Pamekasan berada satu grup.

Kedua tim menempati Grup A bersama Kota Surabaya dan Kabupaten Bojonegoro. Bangkalan lolos ke Porprov Jatim 2019 dengan rekor sempurna di babak kualifikasi. Mereka menyapu bersih kemenangan lima pertandingan. Sukses itu menempatkan Bangkalan sebagai juara Grup A babak kualifikasi.

Berbeda dengan Bangkalan yang tampil gemilang sepanjang babak kualifikasi, Pamekasan lolos ke Porprov Jatim 2019 justru harus menunggu hingga kualifikasi berakhir. Pamekasan akhirnya lolos sebagai satu dari tiga tim peringkat tiga terbaik.

Ya, Pamekasan menempati peringkat ketiga klasemen akhir Grup C mengumpulkan nilai sembilan hasil tiga kali menang dan dua kali kalah.

Bagaimana dengan kekuatan dua tim lainnya di Grup A nanti? Kota Surabaya dengan dukungan materi pemain yang merata sudah membuktikan kekuatannya di babak kualifikasi. Tim asuhan Ambar Supriyanto itu menyapu bersih kemenangan di lima pertandingan. Mereka tampil sebagai juara grup.

Babak penyisihan Grup A nanti menjadi ajang laga ulangan Kota Surabaya kontra Pamekasan. Kedua tim di babak kualifikasi berada satu grup. Waktu itu Kota Surabaya menang telak, 9-2 atas Pamekasan di Ubaya Sports Center, 22 Maret 2019.

Sementara kekuatan Bojonegoro sulit terdeteksi, karena mereka tidak ikut babak kualifikasi. Sebagai salah satu tuan rumah Porprov Jatim 2019 bersama Tuban, Lamongan dan Gresik, Bojonegoro langsung lolos tanpa mengikuti kualifikasi. Satu tim lainnya yang mendapat wild card yakni juara bertahan Sidoarjo.

Putaran final Porprov Jatim 2019 meloloskan 16 tim. Di babak penyisihan dibagi empat grup, masing-masing grup diisi empat tim menggunakan sistem pertandingan setengah kompetisi. Juara dan runner up grup lolos ke perempat final. Mulai perempat final hingga final menggunakan sistem gugur. (es)

Hasil Drawing Futsal Putra Porprov Jatim VI/2019

Grup A
1. Kota Surabaya
2. Kab Bojonegoro
3. Kab Bangkalan
4. Kab Pamekasan

Grup B
1. Kota Malang
2. Kab Lamongan
3. Kab Blitar
4. Kab Sampang

Grup C
1. Kab Sidoarjo
2. Kota Kediri
3. Kab Malang
4. Kab Jember

Grup D
1. Kab Gresik
2. Kab Tuban
3. Kab Magetan
4. Kab Pasuruan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *