Piala Soeratin Jatim 2018
Persida U-17 Lanjutkan Trend Positif, Petik Kemenangan Kedua

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Persida Sidoarjo U-17 melanjutkan trend positifnya di putaran pertama babak penyisihan Grup C Piala Soeratin Jatim 2018. Ini setelah di pertandingan kedua, Persida U-17 menang 3-0 (1-0) atas Putra Sinar Giri (PSG) U-17 Gresik di Stadion Jenggolo Sidoarjo, Sabtu (21/7/2018).

Kemenangan ini menjaga peluang tim asuhan Miftahul Huda lolos ke babak 24 Besar tetap terbuka lebar. Persida U-17 mengumpulkan enam poin hasil sapu bersih kemenangan di dua pertandingan yang sudah dijalani.

Persida U-17 unggul cepat ketika pertandingan baru bergulir dua menit. Gol pertama Persida U-17 lahir dari tendangan bebas kapten tim Mochamad Haykal.

Usai lahirnya gol itu, anak-anak Kota Delta kesulitan menambah gol, meskipun lebih banyak menekan pertahanan PSG U-17. Hingga babak pertama berakhir, kedudukan tetap 1-0 untuk keunggulan Persida U-17.

persida v psg kartu merah
Wasit mengganjar pemain PSG U-17, Tio Bagus Sadewo kartu merah, setelah mendapat kartu kuning kedua. Foto: suryakabar.com.

Memasuki babak kedua, Persida U-17 tetap mengendalikan permainan. Petaka menimpa PSG U-17. Ini seiring kartu merah diterima Tio Bagus Sadewo menit 54, setelah mendapat kartu kuning kedua dalam pertandingan ini.

Unggul jumlah pemain, Persida U-17 tidak menyia-nyiakan kesempatan untuk menambah gol. Dextra Risky Pramudya memborong dua gol tambahan Persida U-17 menit 57 dan 74.

persida v psg
Pemain sayap kanan Persida U-17, Moch Farid Maulana menguasai bola dihadang pemain PSG U-17 di Stadion Jenggolo Sidoarjo, Sabtu (21/7/2018). foto: suryakabar.com.

Meskipun turun ke lapangan sebagai pemain pengganti, sebetulnya Dextra Risky berpeluang mencetak hattrick. Namun peluang emas yang dia dapat menit 69 gagal membuahkan gol.

Peluang emas ini berawal dari blunder pemain PSG U-17 yang misskomunikasi dengan kiper. Pemain PSG U-17 memberikan backpass ke kiper PSG U-17. Namun, kiper PSG U-17 terlanjur maju.

Bola bergulir ke arah gawang yang kosong, beruntung bola mengenai tiang. Bola memantul kembali ke lapangan permainan.

Pemain Persida U-17, M Syarfan A berhasil menguasai bola dan disodorkan ke Dextra Risky yang berdiri bebas sekitar lima meter di mulut gawang. Namun, tendangan Dextra Risky mengenai pemain PSG U-17. Padahal, kiper PSG U-17 sudah out position.

Pada putaran pertama, Persida U-17 menyisakan satu pertandingan melawan Asifa U-17 Malang di Stadion Jenggolo Sidoarjo, Senin (23/7/2018). Asifa U-17 Malang juga mengumpulkan enam poin hasil dua kali menang. (es)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *