Kualifikasi Piala Dunia 2018
Hattrick Pemain Tottenham Hotspur Bawa Denmark Lolos ke Piala Dunia 2018
DUBLIN, SURYAKABAR.com – Pemain Tottenham Hotspur Chrstian Eriksen membuat hattrick untuk kemenangan Denmark 5-1 (2-1) atas tuan rumah Irlandia di leg kedua playoff Piala Dunia 2018 di Aviva Stadium Dublin, Rabu (15/11/2017) dinihari WIB.
Berkat kemenangan itu Denmark memastikan lolos ke Piala Dunia 2018 di Rusia dengan aggregate gol 5-1, setelah di leg pertama yang digelar di Denmark, Minggu (12/11/2017) kedua tim bermain imbang 0-0.
Denmark menjadi wakil dari UEFA (Benua Eropa) yang terakhir atau ke-13. Pada Piala Dunia 2018, UEFA mendapat jatah 13 slot. Itu belum termasuk tuan rumah Rusia.
Sukses Denmark menembus putaran final Piala Dunia ini merupakan yang kelima. Sebelumnya Denmark lolos ke putaran final Piala Dunia pada 1986, 1998, 2002, 2010. Prestasi tertinggi Denmark yakni melaju hingga perempat final di Piala Dunia 1998 Perancis.
BERITA TERKAIT:
- Tahan Irlandia Utara, Swiss Lolos ke Piala Dunia 2018
- Kroasia Singkirkan Juara Euro 2004 dalam Perebutan Tiket Lolos ke Piala Dunia 2018
Permainan Denmark di leg kedua ini juga menyuguhkan agresivitas penyerangan. Berbekal penguasaan bola hingga 57 persen dibanding Irlandia 43 persen, pemain Denmark berhasil mengancam gawang Irlandia sebanyak 17 kali. Bahkan, 11 kali menghasilkan shots on target dan lima di antaranya membuahkan gol. Sementara serangan Irlandia menciptakan ancaman 10 kali ke gawang Denmark, namun hanya tiga yang shots on target dengan menghasilkan satu gol.
Pertandingan baru berjalan enam menit, Shane Duffy membuka kemenangan bagi Irlandia. Lahirnya gol cepat ini menyentak pemain Denmark. Tim asuhan Aage Hareide bangkit. Tekanan dilakukan Christian Eriksen dkk. Gol yang ditunggu-tunggu akhirnya datang menit 29 melalui Andreas Christensen dan mengubah kedudukan menjadi 1-1.
Dalam posisi imbang 1-1 ini membuat Irlandia berbalik tertekan, karena mereka kalah gol tandang. Kacau menggalang lini pertahanan dimanfaatkan Denmark dengan mencetak gol kedua menit 32 lewat Christian Eriksen. Keunggulan Denmark 2-1 bertahan hingga babak pertama berakhir.
Di babak kedua, Christian Eriksen menambah dua gol menit 63 dan 74 untuk membuat hattrick pada laga ini. Pemain senior Nicklas Bendtner yang baru masuk ke lapangan menit 84 menggantikan Nicolai Joergensen, melengkapi kemenangan Denmark 5-1 menit 90 dari eksekusi penalti. Hukuman penalti diberikan wasit Szymon Marciniak dari Polandia, menyusul pelanggaran James McClean terhadap Nicklas Bendtner di dalam area penalti.
Sejauh ini Irlandia baru tiga kali lolos ke putaran final Piala Dunia yakni 1990, 1994 dan 2002 dengan prestasi tertinggi menembus perempat final di Piala Dunia 1990 Italia. (es)