Presiden Joko Widodo Dijadwalkan Hadiri Kick Off Liga 1
JAKARTA, SURYAKABAR.com – Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) direncanakan hadir pada laga pembukaan Liga 1 yang mempertemukan Persib Bandung menjamu Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (15/4/2017).
“Terkait pembukaan liga yang akan dihadiri Presiden yang jelas undangan telah disampaikan. PSSI dalam posisi untuk prepare perhari ini, kami juga menunggu rapat koordinasi dengan Kepresidenan. Mudah-mudahan semuanya sesuai dengan rencana,” kata Joko Driyono, Plt Sekjen PSSI, Rabu (12/4/2017) seperti ditulis laman PSSI.
Seluruh persiapan pun dilakukan dengan baik agar kick off berjalan lancar dan aman. “Sejauh ini seluruh persiapan on the track dari klub, PSSI, operator, dan hal-hal yang krusial menyangkut partnership maupun sponsor. Semua yang mendukung kompetisi ini Insya Allah semuanya tidak ada kendala,” urai Joko Driyono.
Terkait verifikasi, Joko membeberkan update dari PT LIB dan BOPI memang waktunya tidak ideal. Namun demikian ada kesepahaman agar 15 April bisa diamankan kick offnya. Beberapa hal yang perlu dilengkapi secara progresif tidak ditunda-tunda dan ini komitmen dari PSSI, PT LIB, maupun klub.
“Kemarin saya dapat update penting dari BOPI, verifikasi adalah satu hal sinergi yang muncul dari PSSI maupun LIB dengan BOPI. Tapi ada hal penting saat kompetisi ini sedang berjalan. Ada keinginan bersama-sama memprotek integritas kompetisi dan sekarang sedang kita godok hal-hal yang bisa kita tekel mulai dari masalah integritas kompetisi, kemudian menyangkut match fixing kemudian komitmen terhadap partner. Hal-hal yang demikian saya rasa menjadi isu yang lebih strategis dalam kompetisi,” jelas pria asal Ngawi ini.