Liga Champions
Menunggu El Clasico di Perempat Final, Bisa Saja Terjadi

BARCELONA, SURYAKABAR.com – Setelah babak 16 besar Liga Champiosn rampung, kini tim-tim yang lolos ke perempat final menunggu hasil drawing yang rencananya dilakukan, Jumat (17/3/2017) mulai pukul 18.00 WIB.

Semakin mendekati final, tensi dan daya tarik pertandingan ikut meningkat. Apalagi mulai perempat final, semua tim memiliki kedudukan yang sama. Tidak ada lagi tim unggulan dan saat drawing juga tidak ada pemisahan tim dari negara yang sama.

Regulasi ini membuka peluang terjadinya El Clasico yang mempertemukan Barcelona melawan Real Madrid. Sepanjang tahun ini, Barcelona dan Real Madrid belum ketemu. Terakhir mereka terlibat El Clasico di kandang Barcelona, 3 Desember 2016 di pentas La Liga Spanyol.

Kedua tim waktu itu bermain imbang 1-1. Barcelona unggul lebih dulu melalui Luis Suarez menit 53 dan dibalas Sergio Ramos di menit akhir.

Mereka akan melakoni El Clasico putaran kedua La Liga Spanyol di kandang Real Madrid, 23 April 2017 atau empat hari setelah leg kedua perempat final Liga Champions.

Selain kemungkinan terjadinya El Clasico, hasil drawing juga berpeluang terjadinya derby tim La Liga Spanyol lainnya, antara Atletico Madrid melawan Barcelona atau derby Madrid antara Atletico Madrid menantang Real Madrid. Atau, derby tim Bundesliga, Bayern Muenchen menghadapi Borussia Dortmund.

Dominasi tim La Liga Spanyol di babak perempat final ini masih kuat. Mereka mengirim tiga wakil, Barcelona, Real Madrid dan Atletico Madrid.

Bundesliga Jerman menyertakan dua wakil, Bayern Muenchen dan Borussia Dortmund. Tiga tiket perempat final lainnya dibagi rata Seri A Italia diwakili Juventus, Premier League Inggris menyisakan Leicester City dan Monaco menjadi wakil Perancis.

Pertandingan leg pertama delapan besar digelar 12 dan 13 April serta leg kedua delapan besar, 19 dan 20 April 2017. (rmd)
Tim lolos perempat final
1. Barcelona (Spanyol)
2. Real Madrid (Spanyol)
3. Atletico Madrid (Spanyol)
4. Borussia Dortmund (Jerman)
5. Bayern Muenchen (Jerman)
6. Juventus (Italia)
7. Leicester City (Inggris)
8. Monaco (Perancis)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *