Liga Futsal Nusantara 2016
Ini Penyebab Kopi Lelet FC Pacitan Kalah Telak dari Dankerwoods FC Tulungagung
SURABAYA, SURYAKABAR.com – Tampil perkasa di babak penyisihan grup Liga Futsal Nusantara Jatim 2016 tanpa terkalahkan, Kopi Lelet FC Pacitan justru antiklimaks saat tampil di fase knock out babak perempat final. Kopi Lelet kalah 1-7 dari Dankerwoods FC Tulungagung di Baskhara Futsal Arena Surabaya, Kamis (20/10/2016).
Mengapa penampilan Kopi Lelet FC anjlok drastis? Ini penyebabnya.
1. Tiga pemain pilar yakni Kapten Tim Thomas Aldi dan dua pemain lain M Zakaria Anwar serta Ahmad Khoirudin absen karena ujian di kampusnya.
2. Rotasi pemain sangat minim, karena kualitas pemain pelapis njomplang dibanding pemain utama.
3. Stamina pemain di babak kedua drop.
4. Dankerwoods terus melalukan rotasi pemain, sehingga stamina lebih unggul.
5. Powerplay Kopi Lelet tidak jalan karena kurang rapi, sehingga malah kebobolan dua gol.
6. Dankerwoods di babak kedua melakukan pressing ketat, membuat Kopi Lelet FC semakin tertekan.