Berita Sidoarjo
Mitsubishi Xpander Berpenumpang Delapan Orang Tercebur Sungai di Krian Sidoarjo

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Sebuah mobil Mitsubishi Xpander berpenumpang delapan orang tercebur di sungai Dusun Gamping, Desa Kemasan, Kecamatan Krian, Sidoarjo, Minggu (19/1/2025). Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Sidoarjo Iptu Ony Purnomo mengatakan, peristiwa ini terjadi sekitar pukul 20.30 WIB.

Ia menjelaskan, peristiwa laka tunggal ini terjadi saat mobil dengan plat nomor L 1673 BAZ yang dikemudikan Yulius Candra Setiawan, warga Karangpilang, Kota Surabaya keluar dari Perumahan Quality River Side.

Baca Juga:  Antisipasi Kecelakaan di Perlintasan, KAI Daop 8 Surabaya Tutup Perlintasan Sebidang di Desa Keboharan Sidoarjo
Baca Juga:  SMK Krian 1 (B) Menang Besar atas SMK Itaba di Delta Cup 2025
Baca Juga:  Pj. Gubernur DKI Jakarta Teguh Naik Bronto Skylift, Tinjau Langsung Kondisi Kebakaran Plaza Glodok

“Begitu keluar perumahan, mobil lalu melaju ke arah Barat namun terlalu ke kanan hingga jatuh terperosok ke sungai dan terendam sebagian karena kondisi air sungai tak begitu dalam,” jelasnya, Senin (20/1/2025).

Di dalam Xpander tersebut terdapat 4 penumpang dewasa dan 4 anak-anak. Mereka semua keluar dari pintu sisi kiri yang berada di atas. “Kecelakaan ini karena kekurang hati-hatian pengemudi. Tidak ada penumpang yang terluka,” imbuh Ony.

Untuk mengevakuasi Xpander dari sungai dikerahkan satu unit mobil derek. Sisi samping kiri dan kanan mobil tersebut rusak ringan. (sat)