Tingkatkan Kemampuan Strategi TNI Gelar Latihan Bersama 10 Negara Lain

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Untuk meningkatkan kemampuan strategi peperangan darat, laut dan udara serta cyber, ribuan TNI mengikuti latihan bersama dengan 10 negara lainnya dalam Super Garuda Shield 2024.

Sepuluh negara tersebut meliputi Amerika Serikat, Australia, Jepang, Singapura, Inggris, Kanada, Thailand, Korsel, Prancis dan Selandia Baru.

Tidak hanya melibatkan ribuan personel TNI pilihan, namun juga menghadirkan sejumlah alutsista andalan masing-masing negara.

Baca Juga:  Dukung Pariwisata, TNI AU akan Kembangkan Aerowisata di Banyuwangi

Latihan bersama ini dibuka dengan upacara di Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut, kompleks Bandara Juanda, Senin (26/8/2024).

Marsekal Muda TNI Widyargo Ikoputra menuturkan, latihan akan digelar di empat wilayah di antaranya Surabaya, Jakarta, kawasan Pantai Banongan dan Baturaja.

Baca Juga:  Pj Wali Kota Malang Iwan Kurniawan Tampil 'Pede' di Ajang Malang Flower Carnival
Baca Juga:  Mahasiswa Baru Unair Diajak Lakukan Gerakan Tanam 150 Pohon

“Latihan bersama ini akan digelar mulai hari ini hingga 6 September 2024 nanti,” tuturnya.

Ia merinci, di Baturaja digelar latihan penerjunan, di seputaran Baluran dan Pantai Banongan latihan amfibi penerjunan free fall dan jungle survival.

“Sedangkan di Surabaya digelar latihan cyber. Jadi ada tiga daerah lokasi latihan berupa cyber dan 11 materi latihan bersama,” tutupnya. (sat)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *