Porprov Jatim 2023
Pembukaan Porprov Jatim VIII 2023 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo Meriah

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Pembukaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim VIII 2023 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Sabtu (9/9/2023) malam berlangsung meriah.

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa menyebut, opening Porprov tahun ini adalah yang termegah. “Ini yang termegah sepanjang pelaksanaan Porprov. Kami berharap, di sini akan muncul bibit-bibit atlet tidak hanya di tingkat provinsi dan nasional, tapi juga dunia,” tuturnya.

Khofifah menambahkan, Porprov Jatim VIII diikuti lebih dari 15 ribu atlet dan ofisial berlaga di empat wilayah yaitu Kabupaten Sidoarjo, Kabupaten Mojokerto, Kota Mojokerto serta Kabupaten Jombang mulai 9 hingga16 September 2023.

Baca Juga:  Prosesi Pengambilan Api Mengawali Perhelatan Porprov Jatim VIII 2023

Opening Ceremony dibuka dengan penampilan Drum Band Gita Jala Taruna Akademi Angkatan Laut, tari kolosal, defile kontingen serta grup band Padi Reborn.

Ketua KONI Jatim M Nabil mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi suguhan opening ceremony Porprov Jatim  VIII 2023 yang megah dari Bupati Sidoarjo. Menurutnya, even ini merupakan yang paling spektakuler.

Baca Juga:  FPTI Surabaya Optimistis Juara Umum Porprov Jatim VIII 2023
Baca Juga:  Ini Rekor Futsal Putra Surabaya yang Tidak Terkalahkan dalam 20 Pertandingan di Porprov Jatim, Akhirnya Tumbang

“Porprov 2023 melombakan 54 cabor yang diikuti 12.266 atlet dan 4.720 ofisial, digelar di empat wilayah. Semoga dengan kegiatan Porprov yang digelar dua tahun sekali ini bisa mencetak atlet Jatim yang bisa berprestasi di tingkat Internasional. Karena salah satu atlet dari Jatim yaitu Eko Yuli atlet angkat besi ini akan mewakili Indonesia di tingkat Internasional,” imbuh Nabil.

Sementara itu Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor mengatakan, pihaknya mengucapkan selamat datang semua kontingen dari berbagai kota dan kabupaten.

“Semoga Porprov ini mampu mencetak atlet yang handal dan membanggakan buat daerahnya masing-masing,” kata Gus Muhdlor, panggilan akrab bupati berharap gelaran Porprov bisa ikut mengangkat para pelaku UMKM di Kota Delta. (sat)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *