Liga Futsal Gresik 2017
Ini Agenda Sosialisasi Penggantian Pemain Liga Futsal Gresik 2017

GRESIK, SURYAKABAR.com – Putaran pertama Divisi I Liga Futsal Gresik (LFG) 2017 sudah rampung. Panpel LFG 2017 mengagendakan mengumpulkan seluruh peserta dari Divisi I maupun Divisi II untuk evaluasi selama bergulirnya putaran pertama.

“Pertemuan kami gelar sekaligus buka bersama pada minggu kedua Ramadhan. Agendanya selain silaturahmi juga mengevaluasi selama putaran pertama dan sosialisasi pergantian pemain untuk tim Divisi I,” kata Munir Khan, Exco Askab PSSI Gresik kepada suryakabar.com, Selasa (23/5/2017).

BERITA TERKAIT:

Menurut Munir Khan, pergantian pemain bisa dilakukan tim Divisi I dengan beberapa syarat. Misalnya, jika pemain yang diganti berusia U-19 maka pemain pengganti juga dari U-19.

“Tim Divisi I tidak boleh mengambil pemain dari Divisi II. Silakan memasukkan pemain baru dari sesama tim Divisi I asal disertai surat keluar dari tim asal atau tim lama,” urainya.

Lebih jauh Munir Khan menyebut, untuk Divisi II tidak ada pergantian pemain, karena hanya menggelar satu putaran. Namun, bagi tim yang masih memiliki slot pemain bisa menambah pemain hingga kuota 20 pemain.

“Kuota pemain 20 orang, jika ada tim Divisi II yang pemainnya masih kurang dari 20 masih bisa menambah,” tandasnya. (rmd)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *