Piala Dunia 2022
Hasil Kroasia Vs Maroko, Kroasia Obati Luka, Raih Peringkat Ketiga
SURYAKABAR.com – Kroasia mampu mengobati luka kegagalan lolos ke final Piala Dunia 2022 Qatar dengan meraih peringkat ketiga. Ini setelah di laga perebutan peringkat ketiga, Kroasia memetik kemenangan 2-1 (2-1) atas Maroko di Khalifa International Stadium, Al Rayyan, Sabtu (17/12/2022) malam WIB.
Bagi Kroasia ini merupakan kali kedua merebut peringkat ketiga, Sebelumnya Kroasia pernah finis di posisi ketiga pada Piala Dunia 1998. Pada Piala Dunia 2018, Kroasia menempati runner up.
Bentrok di perebutan peringkat ketiga ini merupakan pertemuan kedua bagi Kroasia dan Maroko di Piala Dunia 2022.
Pertemuan pertama terjadi di laga perdana fase grup F. Waktu itu kedua tim bermain imbang 0-0. Maroko akhirnya tampil sebagai juara Grup F, sedang Kroasia runner up Grup F.
Mengawali pertandingan, kedua tim langsung menyuguhkan permainan ofensif. Laga baru bergulir tujuh menit, Kroasia unggul lebih dulu lewat sundulan Josko Gvardiol menyambut umpan sundulan Ivan Perisic dari set piece tendangan bebas.
Berselang dua menit, Maroko menyamakan kedudukan 1-1 juga lewat set piece tendangan bebas. Bola tendangan bebas dari sisi kiri pertahanan Kroasia, disundul pemain Kroasia.
BACA JUGA:
Bola melambung malah mengarah ke mulut gawang dan berhasil disundul Achraf Dari menjebol gawang Kroasia yang dikawal Dominik Livakovic.
Usai lahirnya gol ini kedua tim silih berganti melakukan tekanan ke pertahanan lawan. Jenderal lapangan tengah Kroasia, Luka Modric nyaris menjebol gawang Maroko, namun tendangan keras kaki kiri dari luar kotak penalti pemain Real Madrid menit 23 itu berhasil dikuasai kiper Bono. Meskipun bola sempat lepas dari penguasaan Bono.
Giliran Maroko memiliki peluang dari tendangan penjuru Hakim Ziyech menit 36 gagal disundul Youssef En-Nesyri. Berselang tiga menit tendangan keras kaki kiri Ziyech dari luar kotak penalti melebar sekitar dua meter sisi kiri gawang Kroasia.
Kroasia justru berhasil menutup babak pertama dengan keunggulan 2-1, setelah lahirnya gol Mislav Orsic menit 42. Mendapat umpan dari Marko Livaja, Orsic yang berada di sisi kanan pertahanan Maroko mengarahkan tendangan ke tiang jauh. Kiper Bono terbang berusaha menjangkau bola, namun gagal dan bola menerpa tiang kemudian memantul masuk gawang.
Di babak kedua, kedua tim silih berganti melakukan serangan. Bahkan Maroko memiliki peluang menyamakan kedudukan menit 72, setelah Youssef En-Nesyri tinggal berhadapan dengan kiper Livakovic. Namun, tendangan pemain Sevilla berusia 25 tahun itu berhasil digagalkan kiper Livakovic.
Menjelang pertandingan berakhir Maroko mengurung pertahanan Kroasia, namun hingga wasit Abdulrahman Al-Jassim dari Qatar meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan tidak ada lagi gol tercipta.
Kroasia gagal menembus final, setelah di semifinal dikalahkan Argentina 0-3, sedang Maroko di semifinal takluk 0-2 dari juara bertahan Perancis. Laga final Argentina kontra Perancis digelar, Minggu (18/12/2022) malam WIB. (es)