Liga 1
Arema FC Melejit ke Tiga Besar, setelah Menang 2-0 Kontra Bhayangkara FC
MALANG, SURYAKABAR.com – Arema FC sukses menyodok ketiga besar klasemen sementara Liga 1, menyusul kemenangan 2-0 atas Bhayangkara FC pada lanjutan laga Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu (23/4/2017) malam.
Singo Edan Arema FC kini mengumpulkan empat poin. Poin milik tim asuhan Aji Santoso ini sama dengan milik penguasa klasemen sementara Semen Padang dan tim peringkat kedua Persija Jakarta, namun produktivitas gol Arema FC kalah bagus dibanding dua tim itu.
Ada tiga tim di bawah Arema FC, yakni Barito Putra, Persipura dan Sriwijaya FC yang juga mengantongi empat poin. Namun, produktivitas gol tiga tim itu kalah bagus dibanding milik Arema FC.
Tampil di kandang sendiri tidak disia-siakan Arema FC. Kendati tidak diperkuat striker Cristian Gonzales yang menunaikan ibadah umrah, lini depan Arema masih tajam.
Striker muda Dedik Setiawan menjawab kepercayaan yang diberikan pelatih Aji Santoso dengan mencetak gol pertama menit 17 memanfaatkan umpan Adam Alis. Gol kedua Arema dilesakkan pemain asing Esteban Vizcarra setelah menerima umpan dari marquee player, Juan Pablo Pino menit 70.
Kemenangan Arema FC atas Bhayangkara FC melanjutkan dominasinya sepanjang empat laga terakhir. Musim lalu di kompetisi Indonesia Soccer Championship dua kali Arema menundukkan Bhayangkara FC dan tahun ini Arema menakklukan Bhayangkara FC di babak penyisihan Piala Presiden 2017. (rmd)