Gubernur Khofifah Bagikan Zakat Modal Usaha Ultra Mikro Warga Jember

JEMBER, SURYAKABAR.com – Sebanyak 136 warga Jember pelaku usaha ultra mikro mendapatkan bantuan zakat modal usaha dari Pemprov Jatim.

Penyerahan zakat dilakukan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa di Kantor Bakorwil Jember, Senin (14/2/2022).

Menurut Khofifah, para pelaku usaha ultra mikro ini mempunyai semangat untuk mandiri, sehingga patut diberikan bantuan modal usaha terlebih dalam masa seperti ini.

Lebih lanjut Khofifah menerangkan, mereka para pelaku ultra mikro memang tidak tercatat sebagai warga miskin, namun mereka rentan terhadap potensi kemiskinan.

BACA JUGA:

“Mereka seringkali menjadi sasaran rentenir, sehingga kita harus dorong mereka supaya betul-betul kuat dan mandiri,” ungkap Gubernur Khofifah.

Paket bantuan tersebut adalah modal uang tunai Rp 500 ribu dan sembako.

Sementara itu, Bupati Jember Hendy Siswanto menyampaikan terima kasih atas atensi dari Pemprov Jatim.

“Seharian ini Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa berkunjung ke Jember memberikan santunan kepada para keluarga korban ritual yang merupakan warga Jember dan saat ini memberikan modal usaha kepada warga kami, saya sangat berterima kasih,” ungkap Bupati Hendy. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *