Pelindo III FC Surabaya Kalahkan Godbless FC, 7-1

SURABAYA, SURYAKABAR.com – Hasil gemilang dipetik tim futsal Pelindo III FC Surabaya pada uji coba melawan Godbless FC di Surabaya Futsal Centre Surabaya, Selasa (28/3/2017) petang.

Tim asuhan Arief Anton Sujarwo ini menang 7-1 atas Godbless FC. Kendati menang, Coach Arief Anton Sujarwo belum sepenuhnya puas. Ini karena, salah satu bidikan pada uji coba ini yakni mengasah kekuatan sektor pertahanan belum sepenuhnya solid.

“Materi latihan kita saat ini soal pertahanan. Jadi, uji coba kemarin juga kami manfaatkan untuk melihat sejauh mana hasil latihan bisa diterapkan pada pertandingan. Meskipun kita menang, 7-1, tetapi kita masih kebobolan satu gol. Artinya, pertahanan kita belum sepenuhnya solid,” ujar Arief Anton Sujarwo, Pelatih Pelindo III FC menjawab suryakabar.com, Rabu (29/3/2017).

BERITA TERKAIT:

Mantan pelatih tim Liga Futsal Amatir Jatim, SFC Buldozer ini mengakui ada beberapa pemain masih fokus pada bola ketika mendapat tekanan lawan.

“Padahal, saat ditekan pemain juga harus melihat pergerakan lawan. Tidak hanya fokus ke bola saja. Ini masih ada empat hingga lima pemain yang cuma fokus ke bola,” jelasnya.

Terlepas belum maksimalnya sektor pertahanan, Arief Anton Sujarwo mengapresiasi semangat tanding tim asuhannya, meski level pertandingan hanya uji coba. Arief Anton Sujarwo menurunkan semua pemain termasuk beberapa pemain baru seperti, Subiyanto, Tommy Arif Nugroho dan Bayu Sirfian.

“Kami turun full team. Kami mengapresiasi semangat juang pemain yang berusaha memberikan terbaik buat tim,” tandasnya.

Pelindo III FC Surabaya merupakan calon peserta Surabaya Futsal League (SFL) 2017, sedang Godbless FC tahun ini menjadi kontestan Liga Futsal Nusantara regional Jatim. (rmd)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *