Piala Presiden 2017
Preview Arema FC Vs Persija: Berebut Peluang ke Perempat Final
MALANG, SURYAKABAR.com – Arema FC dan Persija Jakarta bakal terlibat bentrok dalam lanjutan laga Grup 2 Piala Presiden 2017 di Stadion Kanjuruhan Malang, Sabtu (11/2/2017).
Bentrok ini memiliki arti penting bagi kedua tim. Pasalnya, kemenangan akan membuka pintu semakin lebar untuk menuju perempat final.
Saat ini kedua tim sama-sama memiliki tiga poin hasil kemenangan yang diraih pada pertandingan pertama, Minggu (5/2/2017). Arema FC menundukkan Bhayangkara FC, 2-0, sedang Persija menang tipis, 1-0 atas PS TNI.
Sebaliknya, kekalahan akan membuat perjuangan mereka di laga pamungkas penyisihan grup bakal berat. Ini karena, tim yang lolos ke perempat final hanya juara grup dan tiga tim terbaik dari peringkat kedua.
“Harapan kami bisa merebut poin penuh ketika melawan Persija. Mudah-mudahan pemain bisa tampil maksimal,” ujar Aji Santoso, Pelatih Arema FC, Jumat (10/2/2017).
Kendati di turnamen ini Arema banyak menurunkan pemain baru dan masih muda seperti Adam Alis, Bagas Adi Nugroho, Dedik Setiawan dan Muhammad Rafli serta dua pemain asing Arthur Cunha dan Fellipe Bertoldo namun kekuatan Singo Edan tidak bisa dipandang sebelah mata.
Mereka sudah membuktikan mampu meraih kemenangan, 2-0 atas Bhayangkara FC dan berada di puncak klasemen sementara.
Apalagi, dalam head to head dengan Persija, tim asuhan Aji Santoso ini memiliki catatan yang mentereng. Dalam 10 laga terakhir, Arema menang sembilan kali dan satu laga lainnya berakhir imbang.
Meski modal sudah dikantongi, Aji Santoso tidak mau gegabah. Mantan pelatih Persela ini menilai Persija merupakan tim bagus dan berpotensi menyulitkan tim asuhannya.
“Kami tidak bisa meremehkan Persija. Mereka tim bagus dan didukung pemain berkualitas. Buktinya mereka mampu meraih kemenangan lawan PS TNI,” paparnya.
Sedikit beda dengan Arema yang pemainnya merupakan kombinasi muda dan senior, Persija lebih banyak mengandalkan pemain senior seperti Bambang Pamungkas, Ismed Sofyan, Gunawan Dwi Cahyo, Maman Abdurrahman, Rudi Widodo dan penjaga gawang Andritany Ardhiyasa.
Pertandingan diprediksi bakal menarik, karena Macan Kemayoran Persija juga membidik kemenangan. “Seperti Arema, kami juga mengincar kemenangan,” ujar Stefano “Teco” Cugurra, Pelatih Persija.