Usai Uji Coba di Jember dan Banyuwangi, Madura United Gelar Pemusatan di Batu

BATU, SURYAKABAR.com – Kota Batu dengan hawa sejuknya selalu menjadi pilihan bagi tim-tim sepak bola untuk menyiapkan skuat menyambut kompetisi.

Kali ini, Madura United memilih Kota Batu sebagai tempat pemusatan latihan menjelang bergulirnya kompetisi 2017.

Tim yang bermarkas di Pamekasan itu mulai berlatih di Kota Batu, Sabtu (21/1/2017). “Hari pertama kami latihan di Kota Batu kami manfaatkan untuk pengambilan data awal terkait kondisi kebugaran pemain,” ujar Winedy Purwito, Asisten Pelatih Madura United, Sabtu (21/1/2017).

Sebelum ke Kota Batu, Madura United baru saja menggelar dua uji coba yakni melawan PS Tunas Remaja Jember di Stadion Glagahwero Kalisat, Jember, Senin (16/1/2017) dan menjajal Persiwangi Banyuwangi di Stadion Diponegoro Banyuwangi, Rabu (18/1/2017). Hasil uji coba, Madura United menang 3-1 atas PS Tunas Remaja Jember dan kalah 1-2 dari Persiwangi.

Usai uji coba di Banyuwangi, skuat Madura United meluncur ke Kota Batu, Kamis (19/1/2017). Rencananya, pemusatan latihan di Kota Batu hingga 28 Januari 2017.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *