PPLS Kesulitan Atasi Genangan Air Jalan Raya Porong Lama

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Pusat Penanggulangan Lumpur Sidoarjo (PPLS) kesulitan mengatasi genangan air yang terjadi di Jalan Raya Porong Lama. Ini karena PPLS belum mengetahui dari mana air yang menggenang di jalan tersebut.

Staf PPLS Hengky Listria Adi mengatakan, air yang menggenang di Jalan Raya Porong bukan dari tanggul lumpur atau pun rembesan dari dalam tanah. PPLS menduga, genangan air ini merupakan kiriman dari hulu ke hilir yang tidak bisa ditampung Sungai Porong. Atau bisa jadi, air ini berasal dari Sungai Ketapang di Tanggulangin yang tidak bisa menuju ke laut dan akhirnya menggenangi Jalan Raya Porong.

“Kami masih selidiki dari mana air ini berasal, karena setelah kami cek, air tersebut bukan berasal dari tanggul. Kami menduga, air ini dari Sungai Ketapang yang meluber,” kata Hengky, Rabu (9/1/2019).

Meski demikian PPLS terus memantau ketinggian air di Jalan Raya Porong, karena dikhawatirkan akan semakin tinggi mengingat hujan masih sering terjadi di wilayah Porong terutama saat sore hari.

PPLS menyiapkan beberapa pompa penyedot air yang disiagakan 24 jam di pos Ketapang. Pompa yang mampu menyedot air 60 kubik per detik ini disiapkan bila sewaktu-waktu air terus meninggi.

Meski sudah disiapkan pompa, namun sampai saat ini PPLS belum bisa bekerja maksimal, karena air yang menggenang berada di sisi barat rel kereta api, sedangkan pompa siaga di sisi timur rel kereta api.

“Hingga saat ini kami masih berupaya agar bisa menyedot air menggunakan pompa. Namun kita kesulitan karena air di sisi barat, sedangkan pompa kami ada di sisi timur,” tambah Hengky.

Dari pantauan di lapangan, air saat ini sudah menutup tiga lajur di Jalan Raya Porong dari arah Surabaya menuju Malang. Bila pagi tadi ketinggian sekitar 20-25 centimeter, kini ketinggian air bervariasi hingga 40 centimeter di beberapa lokasi.

Saat ini lalu lintas di Jalan Raya Porong ditutup total dari arah Surabaya menuju Malang ataupun sebaliknya. Semua kendaraan diarahkan masuk arteri Porong.

Terkait pengaturan lalu lintas, Satlantas Polresta Sidoarjo bersiap di tol buntung maupun di depan pasar Porong untuk mengalihkan kendaraan agar tidak melewati Jalan Raya Porong. (wob)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *