Turnamen Futsal POR Astra 2018
POR Astra Tahun Depan Tambah Bulu Tangkis

SURABAYA, SURYAKABAR.com – Tingginya antusias peserta Pekan Olahraga (POR) Astra 2018-AFFCO Surabaya membuat panitia berkeinginan menambah cabang olahraga (cabor) di edisi tahun depan.

POR dalam kaitan perayaan hari ulang tahun Astra ke 61 pada 2018 ini menandingkan dua cabor yakni futsal dan tenis meja. “Tahun depan kami akan tambah satu cabor yakni bulu tangkis,” ujar Rizal Hartanto, Ketua Panitia POR Astra 2018-AFFCO Surabaya menjawab suryakabar.com, Rabu (7/3/2018) malam.

astra suporter rabu1
Sambil berdiri suporter semangat memberi dukungan di pertandingan POR Astra 2018-AFFCO Surabaya. foto: suryakabar.com.

Menurut Rizal, ajang ini selain sarana untuk berolahraga bagi karyawan di lingkungan Astra juga untuk silaturahmi antar-karyawan. “Untuk Surabaya, futsal diikuti 32 tim. Ini menunjukkan antusiasme peserta cukup tinggi. Tahun ini yang tidak ikut delapan tim, karena karyawan mereka memang minim,” urainya.

astra suporter rabu2

Tahun ini merupakan edisi kedua. Tim-tim yang ambil bagian di POR Astra 2018-AFFCO Surabaya tidak hanya datang dari Surabaya saja, tetapi juga ada dari Waru Sidoarjo dan Gresik. Mereka juga membawa suporter lengkap dengan drum dan terompet. (es)

astra suporter rabu3

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *