Pomprov Jatim 2025
Futsal Tandingkan 59 Pertandingan, Koordinator Futsal Pomprov Jatim 2025: Animo Peserta Luar Biasa

SURABAYA, SURYAKABAR.com – Pekan Olahraga Mahasiswa Provinsi (Pomprov) Jatim III 2025 yang digelar sejak, Rabu (28/5/2025) telah berakhir, Rabu (4/6/2025).

Universitas Negeri Surabaya (Unesa) termasuk satu dari sembilan perguruan tinggi di Surabaya yang menjadi tuan rumah Pomprov Jatim III 2025.

Delapan perguruan tinggi lainnya di Surabaya yang menjadi tuan rumah yakni Universitas Surabaya, Universitas Airlangga, Universitas PGRI Adibuana Surabaya, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Universitas Ciputra, Universitas Muhammadiyah Surabaya, UPN Veteran Jawa Timur dan Universitas Hang Tuah.

Baca Juga:  Futsal Putra Unesa Back to Back Juara Pomprov Jatim, Unesa Kalahkan Unair di Final Pomprov Jatim 2025

Total ada 23 cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan di Pomprov Jatim III 2025. Unesa menjadi tuan rumah delapan cabor yakni atletik, renang, karate, bola voli pasir, petanque, futsal, tenis dan tenis meja.

Dr. Mochamad Ridwan, S.Pd., M.Pd, Koordinator Cabor Futsal Pomprov Jatim III 2025.

Futsal diikuti 33 tim putra dan enam tim putri. Total ada 59 pertandingan. Rinciannya 49 pertandingan putra dan 10 pertandingan putri yang digelar di GOR Unesa, 28 Mei 2025 hingga 4 Juni 2025.

“Animo peserta perguruan tinggi luar biasa. Tim putra diikuti 33 tim dan putri enam tim. Total peserta 39 tim. Dengan membludaknya jumlah peserta itu kami fasilitasi mulai dari penyisihan hingga final total delapan hari,” ujar Dr. Mochamad Ridwan, S.Pd., M.Pd, Koordinator Cabor Futsal Pomprov Jatim III 2025 menjawab suryakabar.com, Rabu (4/6/2025).

Baca Juga:  Futsal Putri Universitas Negeri Malang Cetak Hattrick Juara Pomprov Jatim, di Final Pomprov Jatim 2025 UM Kalahkan Unesa

Ridwan mengaku untuk mempersiapkan jumlah pertandingan yang banyak dengan waktu cukup panjang, pihaknya terus berkoordinasi dengan technical delegate (TD) cabor futsal dan Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) yang menugaskan perangkat pertandingan.

“Kami selalu berkoordinasi dengan technical delegate dan AFP yang menugaskan perangkat pertandingan agar wasit dan perangkat pertandingan yang ditugaskan legal dan disetujui AFP. Ini menunjukkan Unesa serius melaksanakan pertandingan agar sinkron antara penyelenggara khususnya Unesa dengan AFP dan KONI agar sinkron dunia olahraga Jawa Timur semakin baik,” paparnya.

Baca Juga:  Futsal Putra Unesa Singkirkan Universitas Negeri Malang di Semifinal Pomprov Jatim 2025, Di Final Unesa Hadapi Unair

Pada kategori putra juara direbut Unesa, setelah di final menang 3-1 atas Unair. Unesa meraih medali emas, Unair merebut medali perak dan Universitas Narotama meraih medali perunggu, setelah menang 7-2 atas Universitas Negeri Malang di perebutan peringkat ketiga.

Medali emas kategori putri disabet Universitas Negeri Malang (UM), medali perak diraih Unesa dan medali perunggu direbut Universitas Brawijaya.

Pada laga final putri UM menang 1-0 atas Unesa dan di perebutan peringkat ketiga Universitas Brawijaya menang 5-1 atas Universitas Veteran Jawa Timur. (es)