Berita Sidoarjo
Diduga Terpeleset, Bocah 2 Tahun Tenggelam di Sungai di Desa Keboharan Krian Sidoarjo Ditemukam Meninggal

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Diduga terpeleset, seorang bocah berusia 2 tahun, DFP warga Desa Terungkulon, Kecamatan Krian, Sidoarjo hanyut di sungai desa setempat, Jumat (18/4/2025). 

Dugaan korban terpeleset dan hanyut karena di sekitar sungai ditemukan sandal korban. “Pusat Pengendalian Operasi kami menerima laporan tersebut sekitar pukul 15.30 WIB. Tim Rescue dari Posko Krian segera menuju lokasi dengan mengerahkan tujuh personel dan satu unit perahu karet untuk pencarian,” tutur Plt Kepala Pelaksana BPBD Sidoarjo, Sabino Mariano, Jumat (18/4/2025) sore.

Baca Juga:  Nenek di Bungurasih Diduga Terpeleset dan Tenggelam di Sungai Buntung

Operasi pencarian tahap awal sekaligus asessment dipimpin komandan regu atas nama Fajar Gozali. Sabino yang saat ini juga menjabat Camat Tanggulangin tersebut mengatakan, saat peristiwa tidak ada satu pun saksi, namun penemuan sandal di sekitar sungai menguatkan, korban terpeleset dan hanyut.

“Dugaan tersebut ditambah karena rumah orang tua korban berada tak jauh dari sungai. Namun tim selain mencari korban di sungai juga mencari di darat,” terang Sabino.

Baca Juga:  Libur Panjang Paskah, KAI Daop 8 Surabaya Operasikan 4 Kereta Api Tambahan
Baca Juga:  Dindik Jatim Gelar LKS Dikmen Tingkat Provinsi 2025, 1.871 Siswa Terlibat dan Target Pertahankan Juara Umum

Pencarian korban di sungai terus dilakukan petugas dibantu warga. Akhirnya korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia, Sabtu (19/4/2025) dini hari sekitar pukul 01.20 WIB.

“Jenazah korban ditemukan di bawah Jembatan Merah Putih, Dusun Kanigoro, Desa Keboharan, Kecamatan Krian,” tutup Sabino. (sat)