Ramadhan 2025
Ngabuburit Atlet Berkuda Sidoarjo, Bagikan Sembako Sambil Menunggang Kuda

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Ngabuburit identik dengan meluangkan waktu bersantai sambil menunggu datangnya waktu berbuka puasa. Namun yang dilakukan atlet berkuda Sidoarjo yang tergabung di Yussar Horse Club ini sungguh unik. Sambil berkuda, mereka membagikan sembako kepada warga Desa Kalidawir, Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo yang terdampak banjir.

Zahlul Yussar, pemilik Yussar Horse Club mengatakan, kegiatan bakti sosial bertajuk ‘Ngabuburide’ dengan tema Ramadan Mubarak ini merupakan kepedulian sosial dirinya bersama seluruh atlet berkuda di Sidoarjo yang tergabung dalam klubnya.

“Kami membagikan 300 paket sembako yang kami berikan kepada warga Desa Kalidawir yang sebelumnya terimbas banjir. Semoga bantuan ini sedikit meringankan,” tutur mantan atlet berkuda nasional sekaligus anggota DPRD Sidoarjo ini, Minggu (16/3/2025) sore.

Baca Juga:  Bupati Subandi Akan Berikan Beasiswa kepada Penyandang Tunanetra di Sidoarjo

Ia bercerita, Ngabuburide ini berawal dari keprihatinan dirinya atas musibah banjir di Desa Kalidawir yang merendam ratusan rumah warga selama seminggu lamanya. Keprihatinan itu kemudian disampaikan kepada para orangtua atlet.

“Alhamdulillah mereka semua sangat support atas kegiatan sosial ini. Sebanyak 15 atlet kami mengikuti kegiatan sosial ini sambil berkuda membagikan paket sembako,” ucapnya.

Baca Juga:  Jay Idzes Hadapi Napoli sebelum Perkuat Timnas Indonesia Lawan Australia
Baca Juga:  Berkuda Sidoarjo Raih Juara Umum Porprov Jatim VIII 2023, Ini Klasemennya

Sebelum memulai kegiatan, belasan atlet berkuda ini menjalani latihan. “Meskipun di bulan puasa, para atlet rutin menjalani latihan. Hal ini sekaligus sebagai persiapan menghadapi Porprov Jatim IX di Malang Raya pada pertengahan tahun ini,” tutup Zahlul.

Ngabuburide atlet berkuda ini melibatkan musik patrol dari Karangtaruna Desa Kalitengah, Kecamatan Tanggulangin.

Salah satu atlet berkuda, Yessa Rachma Nur Chalida Achmad mengatakan, dirinya senang mengikuti Ngabuburide ini. “Kegiatan ini mengasah kepedulian sosial kami,” ucap siswi SMAN 2 Sidoarjo ini. (sat)