Berita Makassar
Mutasi Polri, Kapolda Jambi Gantikan Kapolda Sulsel

MAKASSAR, SURYAKABAR.com – Rotasi jabatan di Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) kembali dilakukan. Termasuk di Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Selatan mengalami pergantian.

Kapolda Sulsel Irjen Pol Yudhiawan, dimutasi sebagai Pati Bareskrim Polri dalam rangka Penugasan di Kemenkes. Posisi Kapolda Sulsel kini diisi Irjen Pol Drs. Rusdi Hartono, yang sebelumnya menjabat Kapolda Jambi.

Mutasi ini tertuang dalam Surat Telegram Kapolri, nomor ST/488/III/KEP./2025. Rotasi ini merupakan bagian dari penyegaran organisasi serta penguatan tugas kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Baca Juga:  Kapolda Sulawesi Selatan Bersama Kapolrestabes Makassar Pantau Keamanan Kota Makassar

Irjen Pol Rusdi Hartono lahir pada 27 April 1969. Rusdi Hartono merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 1991 dan berpengalaman di bidang lalu lintas. Rusdi merupakan rekan satu angkatan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang juga lulusan Akpol 1991.

Selama berkarir di kepolisian, Jenderal Bintang Dua ini sempat mengisi sejumlah jabatan strategis di Polri. Rusdi Hartono pernah menjabat sebagai Kapolres dan juga di direktorat lalu lintas.

Baca Juga:  Personel Polsek Balongbendo Sidoarjo Bersihkan Masjid dan Makam Jelang Ramadhan 2025

Kapolres Garut (2009), Kapolres Cimahi (2009), Wadirlantas Polda Riau (2010), Dirlantas Polda Kepri (2011), Dirlantas Polda Kepri (2011), Dirlantas Polda Jabar (2013), Analis Kebijakan Madya bidang Regident Korlantas Polri (2014).

Kemudian, Kapolrestabes Makassar Polda Sulsel (2015), Kabagkuhjardikbangspes Rokulum Lemdikpol Polri (2016), Kabag Anev Robinops Sops Polri, Karobinops Sops Polri (2020), Karo Penmas Div Humas Polri (2020), Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri (2021) dan Kapolda Jambi (2022).

Baca Juga:  DJP dan 19 Pemda di Kanwil DJP Sulselbartra Sepakat Tandatangani Kerja Sama OP4D

Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Didik Supranoto dikonfirmasi membenarkan mutasi Kapolda Sulsel dari Irjen Pol Yudhiawan ke Irjen Pol Rusdi Hartono. Diakuinya, mutasi merupakan hal yang biasa.

“Mutasi di tubuh Polri merupakan bagian dari dinamika organisasi untuk menjaga efektivitas kinerja serta meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” kata Didik, Kamis (13/3/2025).

Didik mengatakan, dengan adanya rotasi ini, diharapkan jajaran Polda Sulsel semakin solid dalam menjalankan tugas-tugas kepolisian dan menjaga keamanan di wilayah Sulawesi Selatan. (jup)