Piala FA
Manchester City Lolos ke Perempat Final Piala FA, Singkirkan Tim Peringkat 23 Divisi Championship
SURYAKABAR.com – Tiga gol dari sundulan mewarnai pertandingan putaran kelima atau babak 16 Besar Piala FA saat Manchester City menang 3-1 atas Plymouth Argyle di Stadion Etihad, Minggu (2/3/2025) dini hari WIB.
Plymouth Argyle merupakan tim dari divisi Championship. Saat ini Plymouth Argyle menempati peringkat 23 dari 24 tim.
Tiga gol sundulan itu dua di antaranya merupakan brace dari pemain Manchester City, Nico O’Reilly. Satu gol sundulan lainnya dari pemain Plymouth Argyle, Maksym Talovierov menit 38 menyambut tendangan penjuru Matthew Sorinola. Ini merupakan gol pembuka di laga ini.
Gol sundulan pertama Nico O’Reilly menit 45+1 meneruskan tendangan bebas Kevin De Bruyne menyamakan kedudukan 1-1.
Nico O’Reilly mencetak gol kedua dari sundulan menit 76 menyambut bola lambung sepak pojok yang dilepas Phil Foden untuk mengubah kedudukan 2-1.
Erling Haaland yang masuk lapangan menit 59 menggantikan James McAtee memberikan umpan terobosan yang dimaksimalkan De Bruyne menjadi gol menit 90 sekaligus memastikan kemenangan Manchester City 3-1.
Kemenangan ini membawa Manchester City lolos ke perempat final Piala FA. Kendati begitu tidak sepenuhnya membuat Manajer Manchester City, Pep Guardiola senang.
Pasalnya, Manchester City musim ini gagal ke 16 Besar Liga Champions, setelah di playoff 16 Besar disingkirkan Real Madrid.
Sementara di jalur Liga Inggris, Manchester City masih terseok-seok di peringkat keempat mengumpulkan 47 poin dari 27 laga atau tertinggal 20 poin dari sang pamuncak klasemen sementara Liverpool yang sudah bermain 28 laga.
Laga terdekat Manchester City akan menjalani bigmatch bertandang ke kandang Nottingham Forest di Liga Inggris, Sabtu (8/3/2025) malam WIB. Saat ini Nottingham Forest berada di peringkat ketiga mengumpulkan 48 poin dari 27 laga. (es)