Porwanas 2024
Futsal Jatim Usia 40 Tahun Atas Rebut Juara Grup, Hadapi Aceh di Perempat Final Porwanas 2024

BANJARMASIN, SURYAKABAR.com – Tim futsal Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Timur usia di atas 40 tahun (U-40) merebut juara Grup C dan lolos ke perempat final Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) 2024 di Banjarmasin. 

Kepastian itu setelah di dua laga babak penyisihan, Jatim menyapu bersih kemenangan dengan mengalahkan Jawa Tengah 6-2 di leg pertama dan menang 6-5 di leg kedua di Lapangan Futsal Borneo Banjarmasin, Rabu (21/8/2024).

Baca Juga:  Kontingen PWI Jatim Dilepas ke Porwanas 2024 di Banjarmasin

Sesuai hasil drawing Jatim berada di Grup C yang hanya berisi dua tim bersama Jateng. Itu sebabnya, Jatim wajib melakoni dua pertandingan di babak penyisihan dengan lawan yang sama.

Seiring sukses Jatim merebut juara Grup C, tim yang dimanajeri Tito Suprianto ini melangkah ke perempat final melawan runner-up Grup B, Aceh. Pertandingan perempat final digelar, Kamis (22/8/2024) siang.

Baca Juga:  Ditunjuk Jadi Manajer Tim Futsal U40 Jatim di Porwanas 2024, Begini Komentar Tito Suprianto

“Kami minta teman teman tetap fokus menjalani laga perempat final. Jadikan sukses merebut juara grup sebagai penambah semangat di laga perempat final,” ujar Tito Suprianto, Kamis (22/8/2024).

Pada laga melawan Jateng wartawan Harian Surya, M Taufik menjadi pencetak gol terbanyak yakni 4 gol. Satu gol dicetak pada laga pertama dan tiga gol di laga kedua.

Tofan Bram Griezmann menyumbang tiga gol. M Andik dua gol dan Eko Supriyanto, Kuntoro dan Mujiono masing-masing mencetak satu gol.

Baca Juga:  KONI Jatim Jalin Kerja Sama dengan RS Universitas Airlangga Pantau Kesehatan dan Prestasi Atlet

“Alhamdulillah kita sudah melewati babak penyisihan dengan mulus, semoga jalan yang kita lalui terus mulus hingga membawa pulang medali emas,” tutur M Taufik.

Sementara itu tim futsal Jatim usia di bawah 40 tahun akan memulai pertandingan di babak penyisihan, Kamis (22/8/2024) melawan Sulawesi Tenggara siang dan malam menghadapi Kalimantan Tengah.

Sejak cabang olahraga futsal ditandingkan di Porwanas 2007 di Samarinda, tim futsal Jawa Timur dua kali merebut medali emas yakni pada Porwanas 2007 dan 2010 di Palembang. (es) 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *