ASEAN University Games 2024
Noveldi Raih Emas 10.000 Meter Putra, Buka Keran Medali Atletik di ASEAN University Games 2024

SURABAYA, SURYAKABAR.com – Noveldi Petingko membuka keran perolehan medali dari cabang olahraga (cabor) atletik Kontingen Indonesia di 21st ASEAN University Games 2024. Turun di nomor 10.000 meter putra, Noveldi memberikan medali emas ke-72 untuk Merah Putih.

Turun di lintasan lapangan atletik Universitas Negeri Surabaya, Selasa (2/7/2024), Noveldi tampil tercepat dengan catatan waktu 31 menit 1,28 detik.

Ia unggul jauh dari pelari Filipina Mark Mahinay yang membukukan waktu 31 menit 51,56 detik dan Chun Khai J Lim (Singapura) dengan catatan waktu 31 menit 56,91 detik.

Noveldi bersyukur bisa memberikan penampilan terbaik bagi Indonesia di AUG 2024. Ia mengatakan, raihan ini kian melecut motivasinya untuk tampil optimal di nomor 5.000 meter putra.

Baca Juga:  Indonesia Pimpin Klasemen Sementara ASEAN University Games 2024 dengan 164 Medali
Baca Juga:  Tenis Indonesia Juara Umum ASEAN University Games 2024, Raih Empat Emas Ungguli Thailand
Baca Juga:  Futsal Indonesia Raih Emas Bekuk Malaysia di Final ASEAN University Games 2024, Thailand Kebagian Perunggu

“Seneng banget bisa mendapat emas di AUG 2014 ini. Apalagi ini juga menjadi personal best aku karena sebelumnya 31 menit 1,6 detik,” kata Noveldi usai menerima medali emas yang diberikan langsung Ketua Kontingen Indonesia Del Asri.

Noveldi menerangkan merasakan mendapat feeling yang bagus pada hari pertama perlombaan atletik AUG 2024 ini. Mahasiwa Fakultas Penjaskes Universitas Wahid Hasyim ini bahkan lari terdepan dan meninggalkan peleton.

Selain raihan emas Noveldi, atletik juga mengamankan medali perak dan perunggu di nomor lempar cakram putri. Wahyu Nur Aini berada di posisi dua dengan lemparan sejauh 43,14m, disusul Maria Aviliationo dengan 42,47m. Emas didapatkan Kung Queenin Ting (Malaysia) dengan 45,23m. (*)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *