Liga Inggris
Arsenal Pesta Gol Kalahkan Burnley 5-0, Gusur Manchester City dari Posisi Kedua Klasemen Sementara

SURYAKABAR.com – Arsenal kembali pesta gol dengan memetik kemenangan besar di Liga Inggris. Ini setelah di pekan 25, Arsenal menggunduli tuan rumah Burnley 5-0 di Stadium Turf Moor, Sabtu (17/2/2024) malam WIB.

Sebelumnya pada pekan 24, Arsenal juga memetik kemenangan besar, setelah mengalahkan tuan rumah West Ham, 6-0, Minggu (11/2/2024).

Kemenangan ini membawa The Gunners Arsenal naik ke posisi kedua mengumpulkan 55 poin menggusur Manchester City.

Saat ini Manchester City mengumpulkan 52 poin dari 23 laga. Tim asuhan Pep Guardiola ini akan bertanding melawan tamunya Chelsea, Minggu (18/2/2024) dinihari WIB. Puncak klasemen sementara dihuni Liverpool yang memiliki 57 poin.

Baca Juga:  Liverpool Kokoh Kuasai Puncak Klasemen Sementara, setelah Kalahkan Brentford, Mohamed Salah Sumbang Satu Gol dan Satu Assist

Pesta gol kemenangan Arsenal dibuka lewat gol cepat tendangan kaki kiri Martin Odegaard dari luar kotak penalti saat laga baru berjalan empat menit. Bukayo Saka menggandakan keunggulan Arsenal menit 41 dari eksekusi tendangan penalti. Skor 2-0 bertahan hingga babak pertama berakhir.

Mengawali babak kedua, Arsenal langsung tancap gas. Babak kedua baru berjalan dua menit Saka mencetak gol kedua di laga ini sekaligus membawa Arsenal unggul 3-0.

Leandro Trossard mencetak gol keempat Arsenal dari tendangan kaki kiri menit 66 memanfaatkan bola liar di depan mulut gawang Burnley.

Baca Juga:  Jadwal Pertandingan Liga Inggris Pekan 25, Ada Bigmatch Manchester City Vs Chelsea
Baca Juga:  Manchester City Kalahkan Copenhagen, Satu Kaki Manchester City sudah di Perempat Final Liga Champions

Pemain Timnas Jerman Kai Havertz memastikan kemenangan Arsenal 5-0 menit 78, setelah mendapat umpan dari lemparan ke dalam.

Dari sisi kanan pertahanan Burnley, mantan pemain Chelsea itu mendribel bola cepat memasuki kotak penalti, Meski mendapat gangguan dari satu pemain belakang Burnley, Kai Havertz dapat melewati sekaligus menaklukan kiper Burnley, James Trafford.

Kekalahan ini membuat posisi Burnley kian tenggelam di zona degradasi. Burnley baru menggemas 13 poin dari 25 laga dan berada di posisi 19. Posisi terendah di zona aman atau peringkat 17 ditempati Luton Town dengan 20 poin dari 23 laga.

Dua tim lain yang berada di zona degradasi yakni, Everton posisi 18 mengumpulkan 19 poin dari 24 laga dan Sheffield United di dasar klasemen mengantongi 13 poin dari 24 laga. (es)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *