Manchester United Imbang Lawan Tottenham Hotspur, Tottenham Gagal Gusur Arsenal di Empat Besar

SURYAKABAR.com – Tottenham Hotspur gagal menggusur Arsenal dari posisi empat besar Liga Premier Inggris, setelah pada pekan ke 21 Tottenham bermain imbang 2-2 melawan tuan rumah Manchester United di Old Trafford, Senin (15/1/2024) dinihari WIB.

Tambahan satu poin tetap menempatkan Tottenham di posisi lima klasemen sementara mengumpulkan 40 poin, sedang Arsenal berada di posisi empat atau posisi terbawah lolos ke Liga Champions juga mengantongi 40 poin. Namun, Arsenal baru bertanding 20 kali, sedang Tottenham sudah 21 kali.

Tuan rumah Manchester United membuat langkah bagus di awal pertandingan. Laga baru berjalan tiga menit Rasmus Hojlund membawa Setan Merah Manchester United unggul 1-0. Pemain asal Brasil Richarlison menyamakan kedudukan 1-1 menit 19 memaksimalkan umpan Pedro Porro.

Baca Juga:  Hasil Pertandingan Jepang Kalahkan Vietnam di Piala Asia 2023, Pemain AS Monaco Cetak Dua Gol, Ini Klasemennya

Tampil dengan tempo tinggi, Manchester United kembali unggul, setelah lahirnya gol kedua yang dicetak Marcus Rashford menit 40. Keunggulan Manchester United 2-1 bertahan hingga babak pertama berakhir.

Mengawali babak kedua, serangan cepat yang dilancarkan Tottenham gagal dibendung pemain belakang Manchester United.

Aksi Rodrigo Bentancur yang menusuk di kotak penalti terlambat diantisipasi pemain gaek berusia 36 tahun, Jonny Evans.

Dengan leluasa Bentancur melepas tendangan keras dari jarak dekat menjebol gawang Manchester United yang di kawal Andre Onana menit 46.

Baca Juga:  Persiraja Imbang Lawan Semen Padang, Ini Update Klasemen Sementara Liga 2, PSIM Kokoh di Puncak Klasemen
Baca Juga:  Nomor Punggung dan Daftar Pemain Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Usai skor imbang 2-2, kedua tim tetap main dengan tempo tinggi. Secara keseluruhan Tottenham unggul jauh dalam penguasaan bola yakni 63 persen sementara Manchetser United hanya 37 persen. Tottenham mampu melahirkan enam shots on target, sedang Manchester United empat shots on target.

Seiring hasil imbang ini Manchester United tetap berada di posisi ketujuh mengumpulkan 32 poin dari 21 pertandingan. Tim asuhan Erik ten Hag butuh kerja keras untuk menembus empat besar.

Saat ini puncak klasemen sementara dikuasai Liverpool yang mengantongi 45 poin dari 20 laga ditempel ketat Manchester City dengan 43 poin juga dari 20 pertandingan. Aston Villa yang sudah bertanding 21 kali berada di posisi ketiga mengumpulkan 43 poin. (es)   

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *