Piala Dunia U-17
Ini Harapan Indra Sjafri dan Bima Sakti jelang Timnas Indonesia U-17 Hadapi Maroko U-17 di Piala Dunia U-17 2023

SURABAYA, SURYAKABAR.com – Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri berharap masyarakat memberi dukungan, bukan beban atau tekanan untuk para pemain muda Timnas Indonesia U-17.

Timnas Indonesia U-17 akan tampil di laga pamungkas penyisihan Grup A Piala Dunia U-17 2023 melawan Maroko U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Kamis (16/11/2023) malam.

“Saya mengimbau untuk semua media dan penonton untuk mendukung anak-anak 17 tahun ini. Tolong anak-anak didukung, jangan diberikan beban atau tekanan yang kurang baik. Mereka sudah mengorbankan apapun untuk mengangkat harkat bangsa kita. Mari kita dukung dengan baik dengan bahasa yang bisa membuat moral mereka terangkat,” ujar Indra Sjafri.

Baca Juga:  Timnas Indonesia U-17 Sangat Termotivasi Lolos ke 16 Besar Piala Dunia U-17 2023

Laga pamungkas babak penyisihan Grup A ini sangat menentukan langkah Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023. Kemenangan memastikan Timnas Indonesia U-17 lolos ke fase gugur.

Sebaliknya jika laga berakhir imbang akan melihat hasil pertandingan lain Grup A antara Ekuador U-17 melawan Panama U-17 yang digelar bersamaan di Stadion Manahan Solo.

Saat ini Indonesia U-17 menempati peringkat ketiga klasemen sementara Grup A mengumpulkan dua poin, Maroko U-17 berada di posisi kedua mengantongi tiga poin.

Baca Juga:  Polda Jatim Terapkan Pengamanan Ramah Anak di Piala Dunia U-17 2023

Puncak klasemen sementara dikuasai Ekuador U-17 dengan empat poin. Panama U-17 berada di dasar klasemen sementara mengoleksi satu poin.

Jika Indonesia U-17 finis di posisi ketiga, peluang lolos ke 16 Besar masih terbuka. Ini karena ada empat tim peringkat ketiga terbaik yang lolos ke 16 Besar.

Rinciannya, tim yang lolos ke 16 besar yakni juara dan runner up grup ditambah empat tim peringkat ketiga terbaik.

Baca Juga:  Arkhan Kaka Kembali Cetak Gol, Timnas Indonesia U-17 Imbang Lawan Panama U-17 di Piala Dunia U-17 2023

Pelatih Timnas Indonesia U-17 Bima Sakti memohon dukungan dari masyarakat untuk menambah semangat anak asuhannya bisa meraih kemenangan melawan Maroko U-17.

“Yang pasti kami akan tampil maksimal, pemain sudah recovery dua hari. Besok pertandingan sangat penting buat Timnas Indonesia U-17 dan yang pasti semua bertekad untuk bisa lolos ke fase berikutnya,” kata Bima, Rabu (15/11/2023).

“Besok adalah pertandingan yang sangat penting buat kami. Semoga bisa menampilkan penampilan terbaiknya, mohon dukungan kepada masyarakat pecinta sepak bola Indonesia yang ada di stadion maupun menonton di televisi, semoga Timnas Indonesia U-17 bisa sukses,” imbuhnya. (*)

HASIL PERTANDINGAN GRUP A
JUMAT, 10 NOVEMBER 2023
Panama 0-2 Maroko
Indonesia 1-1 Ekuador

SENIN, 13 NOVEMBER 2023
Maroko 0-2 Ekuador
Indonesia 1-1 Panama

JADWAL PERTANDINGAN GRUP A
KAMIS, 16 NOVEMBER 2023
19.00 WIB – Maroko Vs Indonesia
19.00 WIB – Ekuador Vs Panama

KLASEMEN SEMENTARA GRUP A

 
NO NEGARA MAIN MNG SERI KLH GOL POIN
1. Ekuador 2 1 1 0 3-1 4
2. Maroko 2 1 0 1 2-2 3
3. Indonesia 2 0 2 0 2-2 2
4. Panama 2 0 1 1 1-3 1

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *