Piala Sumpah Pemuda 2023
SMAN 1 Wonoayu Juara Kategori Putri Futsal Piala Sumpah Pemuda 2023 Sidoarjo

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Futsal SMAN 1 Wonoayu tampil sebagai juara Piala Sumpah Pemuda 2023 Sidoarjo di kategori putri, setelah di final menang 3-0 atas SMA Bhayangkari di GOR Sidoarjo, Rabu (11/10/2023).

Kedua tim menyuguhkan permainan agresif. Saling serang di babak pertama, namun hingga babak pertama berakhir tidak ada satu pun gol tercipta.

Baru di pertengahan babak kedua, Savira berhasil memecah kebuntuan dengan mencetak gol. Lahirnya gol ini membuat tempo permainan semakin tinggi.

Baca Juga:  SMKN 1 Sidoarjo Juara Futsal Piala Sumpah Pemuda 2023

SMA Bhayangkari berupaya mengejar ketinggalan gol lewat tendangan-tendangan jarak jauh yang dilepas Marcha Egis dkk, namun menemui kebuntuan. Justru SMAN 1 Wonoayu berhasil menambah dua gol dari serangan balik yang dicetak Inez dan Jihan.

“Di babak kedua kami melalukan rotasi posisi pemain. Jadi pemain yang di babak pertama kami tempatkan di posisi belakang kami rotasi ke depan begitu sebaliknya. Rotasi posisi pemain ini akhirnya bisa mencairkan kebuntuan dengan membuahkan hasil tiga gol,” ucap Muhammad Zukhrifal Fuadi, pelatih SMAN 1 Wonoayu menjawab suryakabar.com, Rabu (11/10/2023).

Baca Juga:  Ini 15 Negara sudah Lolos ke Futsal Piala Asia 2024, Asean Ada Tiga Negara, Satu Tiket Terakhir Diperebutkan Tiongkok dan Hongkong
Baca Juga:  Futsal Putri Pra PON Jatim Kerucutkan Pemain Seleksi Tinggal 20 Pemain

Tim peserta kategori putri Piala Sumpah Pemuda 2023 enam tim. Di babak penyisihan setiap tim bermain dua kali melawan tim di atas dan di bawahnya sesuai nomor urut hasil drawing.

Empat tim teratas di klasemen akhir lolos ke final four. SMAN 1 Wonoayu lolos ke final, setelah di final four menang tipis 2-1 atas SMK Yapalis, sementara SMA Bhayangkari menang 6-5 atas SMA Antartika. (es)         

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *