Futsal Porprov Jatim 2023
Dagu Kiper Futsal Putri Kabupaten Malang Dijahit, setelah Kena Tendang Pemain Kota Batu

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Penjaga gawang futsal putri Kabupaten Malang, Sevhia Febyanti harus meninggalkan lapangan pertandingan menit 10, setelah dagu bagian bawah robek akibat tendangan pemain  Kota Batu pada laga babak penyisihan Grup L Porporv Jatim VIII 2023 di Fatkhi Futsal Center Sidoarjo, Kamis (31/8/2023). 

Dagu bagian bawah Sevhia yang robek kemudian mendapat tiga jahitan. “Kejadiannya saat saya mengamankan bola dalam posisi terjatuh dan bola sudah dalam penguasaan saya, pemain Kota Batu menendang dan sepatunya mengenai dagu saya hingga robek,” ujar Sevhia menjawab suryakabar.com usai pertandingan.

Baca Juga:  Ini Sanksi Pandis Futsal Porprov Jatim VIII 2023, setelah Kericuhan Laga Kota Malang Melawan Kabupaten Pasuruan
Baca Juga:  Hasil Pertandingan Lengkap dan Klasemen, Futsal Tulungagung Berjaya di Hari Kedua, Ini Jadwal Hari Ketiga Porprov Jatim VIII 2023

Pada pertandingan ini Kabupaten Malang akhirnya menelan kekalahan 0-2. Gol pertama Kota Batu tercipta menit 6 yang dicetak Rika Naviatul Khasanah dan gol kedua dicetak Dwi Khusnul Khotimah menit 38.

Hilangnya kiper Sevhia berpengaruh pada penampilan Kabupaten Malang. Pasalnya, Sevhia menjadi andalan di posisi penjaga gawang,

Baca Juga:  Kemenangan Futsal Putra Surabaya Dibuka Gol Bunuh Diri Pemain Ngawi

“Kami mendapat kerugian besar dengan hilangnya kiper Sevhia. Ini sangat mempengaruhi penampilan tim,” ujar  Christian ‘Galung’ Raharjo, Head Coach futsal putri Kabupaten Malang.

Futsal putri Kabupaten Malang  menyisakan satu pertandingan melawan perebut medali perunggu Porprov Jatim VII 2022, Gresik, Senin (4/9/2023).

Laga ini merupakan ulangan pada perebutan medali perunggu Porporv Jatim VII 2022. Waktu itu Kabupaten Malang menelan kekalahan 1-3 lewat perpanjangan waktu. (es)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *