Berita Sidoarjo
Perangkat Desa di Sidoarjo Unjuk Rasa di Pendopo, Ini Tuntutannya

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Sekitar seribu perwakilan Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) se Sidoarjo berunjuk rasa di pendapa menuntut kenaikan Penghasilan Tetap (Siltap) atau gaji, Selasa (20/6/2023).

Ketua PPDI Sidoarjo, Dian Sudariyanto mengatakan, unjuk rasa digelar untuk menagih janji bupati menaikkan gaji mereka setiap tahunnya.

“Saat masa kampanye dulu bupati berjanji kenaikan gaji kami dilakukan setiap tahun,” tuturnya.

Menurutnya, saat ini jumlah perangkat desa di Kota Delta sekitar 3.500 orang dengan gaji 2.200.000. “Nah karena biaya hidup sekarang semakin mahal maka kami tagih janji itu,” terangnya.

demo sda 1

Ia meminta gaji perangkat desa naik menjadi Rp 3 juta per bulan. Ia mengaku sejatinya beberapa waktu lalu dirinya sempat bertemu dengan Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor namun belum ada titik temu sehingga hari ini menggelar unjuk rasa.

Dian menambahkan, unjuk rasa kali ini membawa empat tuntutan di antaranya, gaji Kades sebesar Rp 5 juta, Sekdes Rp 3,5 juta, perangkat desa Rp 3 juta per bulan serta tunjangan pensiun Rp 50 juta.

“Sampai saat ini untuk perangkat desa mendapatkan gaji Rp 2,2 juta, sekdes Rp 2,7 juta sedangkan kades Rp 3,5 juta. Jelas angka itu tidak mencukupi,” imbuh Dian.

Sementara itu Asisten Administrasi Pemerintahan dan Kesra Pemkab Sidoarjo, M. Ainur Rahman mengatakan, dirinya segera menyampaikan tuntutan perangkat desa kepada Gus Muhdlor, panggilan akrab Bupati Sidoarjo sepulang dari Jakarta.

“Kami tentu mengakomodir tuntutan para perangkat desa. Segera setelah bupati rawuh, semua tuntutan akan kami sampaikan,” jelasnya.

Ia melanjutkan, pemenuhan tuntutan perangkat desa tersebut tentu harus menyesuaikan dengan kekuatan anggaran. (sat)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *