Antar Divisi Bank Jatim
UPDATE: Hasil Pertandingan dan Klasemen Antar Divisi Bank Jatim 2023, Ini Empat Tim yang Sudah Lolos ke Perempat Final

SURABAYA, SURYAKABAR.com – Empat tim memastikan lolos ke perempat final turnamen futsal Antar Divisi Bank Jatim 2023. Syariah dan Corsec sebagai juara dan runner up Grup A, sedang dua tim lainnya yang sudah mengunci tiket ke perempat final yakni Cabut dari Grup C dan Treasury dari Grup D.

Syariah tampil sebagai juara Grup A mengumpulkan tujuh poin, sedang Corsec sebagai runner up Grup A mengantongi enam poin.

Sukses Syariah merebut juara Grup A dilalui dengan kerja keras di laga pamungkas penyisihan grup di Gool Futsal Manggadua Surabaya, Selasa (13/6/2023) malam.

Menghadapi TI yang membutuhkan kemenangan minimal dengan selisih tiga gol untuk lolos ke perempat final, Syariah sempat dua kali ketinggalan gol.

BACA JUGA:

Pertandingan Syariah melawan TI berlangsung dalam tempo tinggi sepanjang pertandingan. Serangan silih berganti dilakukan kedua tim.

Menempatkan Abdul sebagai anchor dan Rizqi di posisi pivot, membuat permainan Syariah cukup seimbang dalam penyerangan maupun bertahan.

Di lini belakang cukup solid membendung serangan TI, sementara lini depan Syariah beberapa kali juga merepotkan pertahanan TI.

Sebaliknya TI yang mengandalkan peran Andi dalam laga ini, juga menampilkan permainan agresif. TI unggul lebih dulu menit 4 lewat gol yang dicetak Andi.

Hanya dalam hitungan detik, Syariah menyamakan kedudukan 1-1, dari tendangan keras Rizqi dari titik tengah. Skor imbang 1-1 bertahan hingga babak pertama berakhir.

Di babak kedua, TI kembali unggul. Gol Purbo menit 20 membawa TI unggul 2-1. Lagi-lagi tidak butuh waktu lama, Syariah berhasil menyamakan kedudukan 2-2 menit 21 dari gol Mohammad A.

Sukses menyamakan kedudukan, membuat motivasi tanding pemain Syariah berlipat-lipat. Berselang satu menit Syariah berbalik unggul 3-2 dari gol yang dicetak Abdul.

Dituntut meraih kemenangan, TI tetap menyuguhkan permainan ofensif. Berupaya mencetak gol, Andi yang sebelumnya lebih banyak berada di sektor belakang bergeser ke depan. Skema ini menghasilkan gol menit 23 yang dicetak Andi.

Kendati kedua tim tetap tampil terbuka, namun hingga laga usai tidak ada tambahan gol lagi. Bahkan, peluang emas yang dimiliki Syariah, setelah mendapat penalti titik kedua, gagal dimaksimalkan menjadi gol.

Sementara Corsec merebut posisi runner up Grup A, setelah di laga terakhir penyisihan grup menang 4-1 atas MRA. Berkat tambahan tiga poin itu membuat poin yang dikumpulkan Corsec menjadi enam poin.

Berbeda dengan Syariah dan Corsec yang sudah merampungkan laga babak penyisihan, Cabut dan Treasury masing-masing masih memiliki satu pertandingan sisa. Cabut menghadapi RK, sedang Treasury melawan AI. (es)                 

JADWAL PERTANDINGAN
RABU, 14 JUNI 2023
19.00 – Umum Vs Arsapus
19.00 – KKDJ Vs SEVP
19.50 – RK Vs Cabut
19.50 – PPK Vs KMRH
20.40 – KKS Vs OPS
20.40 – AI Vs Treasury

HASIL PERTANDINGAN
SELASA, 13 JUNI 2023
PPK 1-4 Cabut
KMRH 7-3 RK
AI 2-4 OPS
Treasury 4-1 KKS
TI 3-3 Syariah
MRA 1-4 Corsec

KAMIS, 8 JUNI 2023
KKS 4-1 AI
OPS 3-5 Treasury
MRA 2-5 Syariah
Corsec 4-1 TI
KKDJ 5-6 Arsapus
SEVP 5-0 Umum

SELASA, 6 JUNI 2023
TI 4-0 MRA
Syariah 6-3 Corsec
Umum 4-3 KKDJ
Arsapus 5-2 SEVP
RK 2-8 PPK
Cabut 9-1 KMRH

KLASEMEN AKHIR GRUP A

NOTIMMAINMNGSERIKLHGOLPOIN
1.Syariah 321014-87
2.Corsec320111-86
3.TI 31118-74
4.MRA30033-130

KLASEMEN SEMENTARA GRUP B

NOTIMMAINMNGSERIKLH GOLPOIN
1.Arsapus220011-76
2.SEVP21017-53
3.Umum21014-83
4.KKDJ20028-100

KLASEMEN SEMENTARA GRUP C

NOTIMMAINMNGSERIKLH GOLPOIN
1.Cabut 220013-26
2.PPK21019-63
3.KMRH21018-123
4.RK20025-150

KLASEMEN SEMENTARA GRUP D

NOTIMMAINMNGSERIKLHGOLPOIN
1.Treasury22009-46
2.OPS21017-73
3.KKS21015-53
4.AI20023-80

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *