Pandis Linus Futsal Jatim 2023 Beri Sanksi Mutiara Arety FC, ARG Malang dan Pemain Achmad Sulthan Naufal, Ini Sanksinya

SURABAYA, SURYAKABAR.com – Liga Nusantara (Linus) Futsal Jatim 2023 telah berakhir dan melahirkan juara baru GBK Djaguar FC Sumenep, setelah di final menang 6-2 atas Estrella IFC Sidoarjo di Nisrina Futsal Center Surabaya Barat, Rabu (17/5/2023).

Sepanjang perhelatan Linus Futsal Jatim 2023 diwarnai tidak hadir di lapangan alias walk out (WO) ARG Futsal Malang saat melawan Sinjay FC Bangkalan di babak penyisihan Grup A, Senin (15/5/2023) dan adanya satu pemain tidak sah dari Mutiara Arety FC Sampang saat melawan Pelita FC Surabaya, Minggu (14/5/2023).

Seiring dua kejadian tersebut, Panitia Disiplin (Pandis) Linus Futsal Jatim 2023 yang terdiri Ketua Arief Syaifuddin, Wakil Ketua Mikko Agus Pribadi dan anggota A Rofik merespons dengan cepat sekaligus mengeluarkan keputusan.

Terkait laga WO ARG Futsal Malang, Putusan Pandis Linus Futsal Jatim 2023 Nomor: 002/Pandis-Jatim/V/2023 tanggal 15 Mei 2023 memutuskan:

1. Menyatakan bahwa tim futsal ARG Malang telah terbukti bersalah melanggar pasal 39 angka 11 poin 11.1 regulasi Liga Futsal Nusantara Provinsi Jawa Timur 2023 dan Kode Disiplin PSSI Pasal 58 angka 1.

2. Menghukum tim futsal ARG Malang forfeit kalah walk out (WO) 0-3 dan dikurangi 3 poin nilai kemenangan dari pengumpulan nilai yang diperoleh dari pertandingan sebelumnya.

3. Menghukum tim futsal ARG Malang tidak boleh mengikuti kompetisi Liga Futsal Nusantara Jawa Timur musim berikutnya dan denda Rp 5 juta.

4. Memerintahkan tim futsal ARG Malang untuk tunduk dan patuh terhadap keputusan ini.

BACA JUGA:

Sementara terkait satu pemain tidak sah dari Mutiara Arety FC, Achmad Sulthan Naufal, Pelita FC Surabaya yang menjadi lawan Mutiara Arety FC, Minggu (14/5/2023) melayangkan protes dan memberikan alat bukti ke Pandis Linus Futsal Jatim 2023.

Alat bukti yang diberikan Pelita FC berupa foto Id Card Achmad Sulthan Naufal yang terdaftar sebagai pemain Vasco Lesmana FC di Linus Futsal DI Yogyakarta, link video pertandingan melalui youtube, foto pemain Achmad Sulthan Naufal saat melakukan screening bersama tim Vasco di Linus DI Yogyakarta serta DSP dan FPP Linus Futsal DI Yogyakarta yang mencatat ada nama Achmad Sulthan Naufal.

Berdasar fakta yang diajukan Pelita FC Surabaya tersebut, Pandis lewat surat Nomor: 001/Pandis-Jatim/V/2023 tanggal 15 Mei 2023 memutuskan:

1. Menyatakan bahwa pemain dengan nomor punggung 18 adalah pemain tidak sah, karena nomor punggung 18 atas nama Achmad Sulthan Naufal sudah pernah terdaftar dan bermain di Liga Futsal Nusantara DI Yogyakarta pada tahun yang sama karena terbukti melanggar pasal 7 regulasi Liga Futsal Nusantara Provinsi Jawa Timur 2023.

2. Menghukum Achmad Sulthan Naufal dengan sanksi larangan bermain di semua kompetisi resmi yang dilaksanakan Federasi Futsal Indonesia selama 1 tahun.

3. Menghukum klub Mutiara Arety FC dilarang mengikuti kompetisi / turnamen yang diselenggarakan Federasi Futsal Indonesia selama 1 tahun dan denda Rp 1 juta, karena melanggar pasal 7 poin 1.4 dan pasal 39 angka 5 huruf e Regulasi Liga Futsal Nusantara Jawa Timur 2023.

4. Menghukum klub Mutiara Arety FC dikalahkan 0-3, karena melanggar pasal 39 angka 5 huruf b Regulasi Liga Futsal Nusantara Jawa Timur 2023.

Buntut sanksi tersebut, Mutiara Arety FC yang awalnya lolos ke semifinal, karena sudah mengumpulkan enam poin, akhirnya gagal lolos ke semifinal. Ini karena poinnya berkurang tiga, setelah dinyatakan kalah 0-3 melawan Pelita FC.

Tim yang lolos ke semifinal menggantikan Mutiara Arety FC yakni Payung Pusaka Mandiri FC Pare. Sebetulnya poin Mutiara Arety FC, Payung Pusaka Mandiri FC dan Pelita FC sama-sama tiga, namun produktivitas gol Payung Pusaka Mandiri FC (14-12) paling bagus dibanding milik Mutiara Arety FC (6-15) dan Pelita FC (6-19).

Ketua Pandis Linus Futsal Jatim 2023, Arief Syaifuddin menyebut, Mutiara Arety FC terbukti memainkan satu pemain tidak sah.

“Tentunya ini menjadi pembelajaran bagi tim maupun pemain, semoga ke depan tidak ada lagi kejadian serupa,” ujar Arief Syaifuddin kepada suryakabar.com. (es)   

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *