Valerie Cup 2023
Maestro United Tulungagung Petik Pelajaran Berharga dari Valerie Cup 2023 Malang, Kalah Mental Kaget Lawan Ada Pemain Timnas

MALANG, SURYAKABAR.com – Pelajaran berharga dipetik tim futsal putri Maestro United Tulungagung saat tampil di turnamen kategori umum Valerie Cup 2023 di Malang, 11-12 Februari 2023. 

Maestro United yang tergabung di Grup A, langkahnya kandas di babak penyisihan. Tiga kali bertanding dalam sehari, Maestro United terus menelan kekalahan.

Pada pertandingan pertama Maestro United takluk 0-3 dari Futsal UM, setelah itu di laga kedua Maestro United kalah 0-1 dari Reunion FC Surabaya dan di laga pamungkas kalah 0-2 dari Persema Putri.

BACA JUGA:

“Kami mendapat banyak pelajaran dari turnamen Valerie Cup 2023. Terutama dari sisi mental bertanding, anak-anak masih jauh. Anak-anak kalah mental,” ujar Wella, Head Coach Maestro United menjawab suryakabar.com, Sabtu (11/2/2023).

Terkait kurang kuatnya mental bertanding tim asuhannya ini, Wella cukup memaklumi. Alasannya, turnamen Valerie Cup 2023 ini merupakan kali pertama pemain-pemain baru Maestro United tampil keluar kota.

“Baru pertama kali ini anak-anak ikut turnamen di luar kota. Memang masih kurang jam terbang. Sebetulnya dari permainan bisa. Tetapi begitu melihat tim-tim lawan ada pemain Timnas atau pemain Liga Pro, anak-anak kaget, mental tandingnya jadi goyah,” urainya.

“Yang jelas, hasil di turnamen ini menjadi hikmah. Anak-anak jadi tahu kalau di luar banyak pemain bagus. Setelah ini PR kami menata mental tanding dan menambah jam terbang anak-anak, lewat uji coba,” tandasnya. (es) 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *